SuaraBogor.id - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 01 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengungkap alasan dirinya memberikan janji kepada warga Kabupaten Bogor, Jawa Barat agar memiliki Daerah Otonom Baru (DOB).
Hal itu diungkapkan Cak Imin saat dirinya berkunjung ke wilayah Bumi Tegar Beriman. Dia berjanji dalam kampanyenya akan mendorong untuk dua DOB Bogor Barat dan Bogor Timur bisa terwujud.
"Saya mendukung DOB Bogor Barat dan Bogor Timur demi pemerataan dan kesetaraan. Bogor ini luas, rakyat banyak mengeluh susah akses fasilitas pemerintahan karena jarak yang jauh. Itu mengapa perlu DOB," tegasnya.
Menurut dia, masih banyak masyarakat yang kesulitan mendapatkan akses setimpal dengan warga yang tinggal di perkotaan.
"Pemerataan dan kesetaraan merupakan salah satu wujud perubahan, Daerah Otonomi Baru adalah salah satu cara mewujudkannya," ujarnya.
Lebih lanjut, dia mengatakan masyarakat Bogor ingin DOB tersebut segera terwujud. Oleh karena itu, dukungan dari masyarakat Bogor menjadi amanah untuk kepemimpinan nasional ke depan.
"Terima kasih doa dan dukungan Presidium DOB Bogor Barat dan Bogor Timur untuk saya dan Mas Anies. Insyaallah, kalau AMIN diberikan amanah dan kepercayaan, DOB Bogor Barat dan Bogor Timur akan terwujud," ujar Muhaimin.
Pada kesempatan yang sama, Ketua DPW PKB Jawa Barat Syaiful Huda mengatakan harapan warga untuk pemekaran DOB Bogor Barat dan Bogor Timur sudah diamanahkan kepada pasangan AMIN.
Syaiful mengatakan aspirasi itu sejalan dengan misi AMIN dalam rangka mewujudkan pertumbuhan ekonomi baru di berbagai wilayah di Tanah Air.
Baca Juga: Cak Imin Janjikan DOB Bogor Barat dan Timur Terwujud
"Semoga cita-cita pemekaran daerah otonomi baru bisa secepatnya terlaksana," kata Syaiful Huda. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Polres Bogor Jadi Pilot Project Jabar: Bentuk Satuan Khusus Berantas Perdagangan Orang
-
Berkas Kasus Korupsi Rp2,3 Miliar Kades Cikuda Resmi P21, Polres Bogor: Jangan Coba-coba!
-
Cek Jadwal KRL Bogor-Jakarta Jumat 2 Januari 2026: Jangan Sampai Ketinggalan Kereta!
-
Punggung Gak Cepat Lelah, Ini Daftar Sepeda MTB Bekas Geometri Tegak yang Cocok buat Bapak-bapak
-
Pesta Mabuk Batal! Polres Bogor Gilas 9.873 Botol Miras Ilegal Jelang Malam Tahun Baru