SuaraBogor.id - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Bogor, Jawa Barat menyebabkan lima wilayah mengalami longsor pada Jumat (16/2/2024).
Saat ini Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Jawa Barat, melakukan asesmen terkait dengan lima kejadian tanah longsor di Bogor tersebut.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor Hidayatulloh di Kota Bogor, Sabtu, mengatakan lima kejadian longsor itu tersebar di empat kecamatan, yakni Tanah Sareal, Bogor Selatan, Bogor Barat, dan Bogor Utara.
Ia menyebutkan longsor di lokasi pertama di Kelurahan Mekarwangi, Kecamatan Tanah Sareal. Dalam kejadian ini, dua rumah rusak sehingga warga harus mengungsi.
“Kami sudah edukasi agar tatkala hujan segera mengevakuasi ke tempat aman. Kecuali yang rusak parah kita ungsikan ke keluarga terdekat dan sedang diusulkan oleh lurah untuk hunian sementara,” ujarnya.
Lokasi di dua kelurahan, Kecamatan Bogor Selatan juga mengalami longsor, yakni Mulyaharja dan Cipaku.
“Fasilitas umum berupa jalan sepanjang 9 meter terdampak. Secepatnya dilaksanakan pembangunan tembok penahan tanah (TPT) oleh pihak terkait untuk antisipasi terjadinya tanah longsor susulan,” kata Hidayatulloh.
Ia mengatakan longsor juga terjadi di Kelurahan Tegal Gundil, Kecamatan Bogor Utara, tepatnya di Jalan Janaka 1, Perumahan Indraprasta 2.
Ia mengatakan tiga rumah juga terdampak longsor di Kelurahan Pasirjaya, Kecamatan Bogor Barat dengan tiga kepala keluarga (KK) berisi 12 orang terdampak dalam kejadian ini.
Baca Juga: Soal Longsor Susulan di Kelurahan Cilendek Barat, Bima Arya: Kewenangan BBWS, Sudah Dikoordinasikan
“Kami telah berikan bantuan berupa terpal di lokasi,” ujarnya.
Ia juga mengatakan saat hujan deras itu, wilayah di Mulyaharja juga dilanda banjir lintasan serta satu pohon tumbang di Kelurahan Muarasari merusak satu rumah warga. [Antara].
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija
-
Rela Bayar Rp90 Juta Sehari Demi Buang Sampah, Ini 4 Fakta Manuver Pemkot Tangsel ke Cileungsi
-
4 Rekomendasi Pompa Angin Injak Terbaik Penyelamat Ban Kempes
-
3 Wisata Alam di Cibinong untuk Healing Singkat Akhir Pekan
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita