SuaraBogor.id - Seorang pria tanpa identitas tewas tertabrak kereta jurusan Jakarta-Nambo pada Rabu (20/3/2024) sekitar pukul 20:00 WIB.
Kejadian itu terjadi tepatnya di KM 43,700, kampung Padurenan Kebon Kopi, Cibinong, Kabupaten Bogor.
Kapolsek Cibinong Kompol Waluyo memaparkan, berdasarkan hasil oleh TKP, korban tidak membawa identitas apapun saat ditemukan tewas tertabrak.
"Tidak menemukan identitas pada korban. Korban mengalami luka pada bagian kepala, telapak jari tangan kanan dan kiri, serta tumit kaki sebelah kanan," papar dia, Kamis (21/3/2024).
Baca Juga: Jadwal Imsak 21 Maret 2024 Untuk Wilayah Bogor dan Depok
Dari keterangan saksi, korban tertabrak karena melompat ke arah kereta yang sedang melintas di KM 43,700.
Keterangan itu diterima langsung dari Masinis KRL nomor KA1520B arah Jakarta-Nambo.
"Laporan masinis tersebut terjadi pada KM 43,700, yang dimana melihat seseorang melompat ke arah kereta yang sedang melintas, korban tertabrak dan terpental +- 40M dari TKP," papar dia.
Korban kemudian dibawa ke RSUD Cibinong untuk dilakukan evakuasi dan visum terhadap jenazah korban.
Untuk diketahui, Kereta Commuter Line Jakarta-Bogor memiliki 22 stasiun pemberhentian di sepanjang rutenya.
Jurusan Kereta Commuter Line Jakarta-Bogor ini juga bisa dilalui bagi penumpang yang ingin menuju ke Nambo.
Penumpang dengan tujuan Stasiun Nambo bisa transit di Stasiun Citayam.
Rute Commuter Line Jakarta-Bogor/Nambo juga melewati Stasiun Transit Manggarai. Bagi yang ingin menuju ke Bekasi, Tanah Abang, Cikarang, Serpong dan Tangerang bisa transit di Stasiun Manggarai.
Baca Juga: Tak Pakai Alat Keselamatan, Pekerja Pasar Malam Meregang Nyawa Tersengat Listrik
Kereta pertama yang berangkat dari Stasiun Jakarta Kota menuju ke Bogor yakni pukul 05.10 WIB. Sedangkan kereta pertama yang berangkat dari Bogor ke Jakarta Kota yakni tersedia pukul 04.00 WIB.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
-
Anies Masuk 'Medan Pertempuran' di Pilkada Jakarta, PDIP Makin Pede Lawan Paslon yang Didukung Jokowi
-
'Sampah' APK Pilkada Jakarta Tembus 69.750, Spanduk Paslon Terbanyak Dicopot Satpol PP
-
Hitung Mundur Pilkada Jakarta: Adu Kuat Pengaruh Jokowi dan Anies di Ibu Kota
-
Tak Hadiri Kampanye Akbar RK-Suswono, Rocky Gerung Sebut Jokowi Tidak Tenang
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada Bogor? Ini Kata Bawaslu
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor