SuaraBogor.id - Menjelang lebaran Idul Fitri 2024, kasus pencurian mulai meresahkan warga Bogor, Jawa Barat. Kali ini menyasar rumah warga yang ditinggalkan saat tarawih.
Rumah yang dibobol maling itu berada di Desa Kota Batu, kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor. Peristiwa itu terjadi pada Senin (1/4/2024) malam.
Kapolsek Ciomas Kompol Iwan Wahyudin membenarkan pembobolan maling tersebut.
Pihaknya juga sudah melakukan olah TKP guna mengidentifikasi jejak dari para pelaku.
Baca Juga: Pemudik Wajib Tahu! Titik Rawan Macet dan Kecelakaan di Jalur Utama Cianjur
“Kami akan terus melakukan penyelidikan lebih lanjut dan mencari bukti-bukti lain mungkin ada yang tertinggal dari para pelaku dan menyisir seputaran TKP,” katanya kepada wartawan.
Iwan menjelaskan bahwa kejadian berlangsung pada pukul 20.00 WIB saat keadaan rumah kosong ditinggal tarawih oleh pemiliknya.
“Kejadian tersebut terjadi pada saat keadaan rumah kosong, yang dimana di tinggal oleh pemilik rumah untuk melaksanakan ibadah Sholat Tarawih di masjid,” jelasnya.
“Adapun sejumlah barang yang diambil berupa uang tunai sebesar Rp50 jufa serta logam mulia emas seberat 20 gram, dan sejumlah perhiasan dengan total kerugian sebesar Rp70 juta," tambahnya.
Bersyukurnya tidak ada korban jiwa maupun korban luka dari kejadian tersebut, sementara itu pihak kepolisian masih mendalami bukti-bukti dari olah TKP.
Baca Juga: Siap-siap! Jalur Mudik di Bogor Bebas Truk Sumbu Tiga, Ini Tanggalnya
Berita Terkait
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Dihadapan Polisi, Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT, Vario, dan Scoopy Tak Mudah Dicuri
-
Rudy Susmanto Bakal Buat Rambu-Rambu Jalan dengan Bahasa Sunda Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
-
Survei Pilkada Bogor Versi Charta Politika Indonesia: Ini Paslon Yang Unggul Jauh
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
Terkini
-
SIPD Bermasalah, Pemkab Bogor Minta Bantuan Pusat untuk Lancarkan Proyek Strategis
-
Perumda Air Pemkab Bogor Beri Diskon Spesial, Pelanggan Non-Aktif Bisa Kembali Nikmati Air Bersih Murah
-
Dapat Tiga Keluhan Utama di Dapil 5, Rudy Susmanto Janji Realisasikan Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor
-
Soal TPS di Titik Rawan Bencana, Ini Kata KPU Kota Bogor
-
Fakta Baru Pembunuhan Sadis di Pamijahan Bogor: Motif Uang Gadai Motor di Facebook