SuaraBogor.id - Sebanyak 450 warga Kabupaten Bogor, Jawa Barat hari ini diberangkatkan Polres Bogor dalam program mudik gratis.
Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro mengatakan, ratusan orang itu diberangkatkan untuk pulang lebih awal ke kampung halamannya.
"Dengan daerah tujuan Jawa Tengah melalui jalur selatan dan utara. Kami melepas atas izin bapak bupati sebanyak delapan bus dengan kapasitas 450 orang," katanya.
Ia menyebutkan delapan bus tersebut dibagi menjadi dua jalur perjalanan, yakni jalur selatan dan utara.
Jalur selatan dengan tujuan Purworejo melalui rute Bandung-Tasik-Banjar-Karangpucung-Wangon-Gombong-Kebumen-Purworejo.
Jalur utara tujuan Semarang dengan rute Cirebon-Brebes-Pemalang-Batang-Kendal-Semarang.
Rio menjelaskan program mudik gratis ini untuk memfasilitasi masyarakat yang kehabisan tiket bus atau tiket kereta api saat hendak pulang ke kampung halaman.
"Oleh karena itu, kami membantu sepenuh hati melayani warga Kabupaten Bogor untuk meringankan mereka. Rute keberangkatan itu disusun oleh Satlantas Polres Bogor," ujarnya.
Ia berharap para peserta program mudik gratis Polres Bogor ini dapat tiba di kampung halaman dengan kondisi selamat, sehingga bisa merayakan Lebaran bersama keluarga. [Antara]
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa 3 April 2024 Untuk Wilayah Bogor dan Depok
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
Terkini
-
Stop Panik dan Hoaks! Ribuan Warga Lereng Salak Kini Dilatih Hadapi Ancaman Sesar Cianten
-
Viral! Purbaya Buka Suara Praktik 'Tutup Kasus' di Lembaga Pemerintah
-
Dukungan Netizen Membanjiri Usai Menkeu Purbaya Tolak Masuk Parpol: Jangan Mau Diatur!
-
Bukan Marah, Tapi Karena Cinta: Deddy Corbuzier dan Sabrina Cerai, Alasannya Bikin Publik Bingung
-
Pasca Atap Ambruk, Rudy Susmanto Evaluasi Total Infrastruktur Sekolah