SuaraBogor.id - Kasatlantas Polres Bogor AKP Rizky Guntama mengklaim bahwa arus mudik lebaran lebih lancar serta penanganan lebih baik dibandingkan tahun lalu.
Bahkan kata dia, tidak ada kemacetan parah yang menyebabkan kendaraan tak bergerak atau "stuck" pada arus wisata selama momen libur Lebaran di jalur wisata Puncak.
"Arus kendaraan berdasarkan data memang meningkat, tapi untuk tahun ini berjalan lancar, tidak ada stuck," katanya.
Rizky mengatakan bahwa pihaknya menerapkan sejumlah rekayasa lalu lintas demi mengurai kepadatan kendaraan. Namun dia juga tak menampik bahwa sempat terjadi beberapa hambatan arus.
Dikatakannya hambatan-hambatan lalu lintas yang terjadi di sepanjang Jalan Raya Puncak di antaranya dikarenakan ada empat titik destinasi wisata baru. Secara total, menurutnya di sepanjang jalur tersebut ada 13 titik hambat.
"Namun itu bisa diatasi karena kita lakukan penambahan jumlah personel," kata dia.
Adapun menurutnya penerapan rekayasa lalu lintas di Jalan Raya Puncak itu berakhir pada Senin ini, seiring dengan berakhirnya masa cuti bersama Lebaran 2024. Sehingga di hari selanjutnya, menurutnya rekayasa lalu lintas tidak akan diberlakukan lagi di jalur tersebut.
"Kita ketahui besok sudah mulai masuk kerja, kemudian juga di atas sudah mulai normal, pemudik sudah kembali ke rumah masing-masing," katanya.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendi di Gerbang Tol Cikampek Utama, Senin, menyatakan bahwa penanganan mudik Idul Fitri 1445 Hijriah lebih baik dari tahun lalu.
Menurut dia, dalam rapat koordinasi yang dilakukan bersama pihak terkait arus mudik dan arus balik hingga H+4 diapresiasi cukup baik. Ia mengatakan, keselamatan pemudik menjadi hal yang terpenting dalam arus mudik dan arus balik tahun ini. [Antara].
Baca Juga: Puncak Arus Balik Lebaran di Jalur Cianjur Didominasi Pemotor, Capai 30 Ribu Kendaraan
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepeda Terbaik untuk Bapak-Bapak di 2026 Lengkap dengan Harganya
-
DPMD Bongkar Data! 14 Kades di Bogor Terjerat Masalah Hukum, Ini Daftarnya
-
Dituduh Jual Es Palsu, Kakek Penjual Es Kue Asal Bogor Diduga Dianiaya: Ditonjok Hingga Dibanting
-
Peduli pada Keberlangsungan Pendidikan, Relawan BRI Bersihkan Sejumlah Sekolah di Aceh Tamiang
-
3 Spot Wisata Alam 'Aesthetic' di Bogor Barat yang Cocok Buat Healing Tipis-Tipis