SuaraBogor.id - Hampir setahun lebih setelah gempa berkekuatan 5,6 SR melanda Cianjur, Bupati Herman Suherman terus berupaya memastikan pencairan bantuan stimulan tahap IV bagi penyintas gempa.
Dalam wawancara di Pancaniti Pendopo Cianjur, Sabtu (20/4/24), Herman menyatakan bahwa upaya telah dilakukan dengan mengirimkan delegasi ke BNPB dan Kementerian Keuangan untuk mempercepat proses pencairan.
“Ini informasi yah, kemarin saya tugaskan kang Ibang ke BNPB ke jakarta menanyakan proses tahap lV ke BNPB dan langsung ke kementrian keuangan, mudah-mudahan tidak akan terlalu lama lagi bisa turun,” kata Herman dikutip dari CianjurUpdate (Jaringan SuaraBogor.id).
Saat ditanya tentang waktu turunnya bantuan, Herman berharap agar dapat terlaksana dalam dua minggu mendatang.
“Banyak masyarakat menanyakan kepada saya, ‘Pak Bupati, kapan?’ Ini anggarannya bukan dari APBD Kabupaten Cianjur, melainkan dari pemerintah pusat dengan total sekitar 800 miliar. Kabupaten Cianjur tidak mampu menanggung anggaran sebesar itu,” jelasnya.
Herman juga menyoroti proses verifikasi yang dilakukan untuk memastikan bantuan tepat sasaran. “Verifikasi tidak hanya dilakukan oleh kita saja, tetapi juga melibatkan aparat desa, TNI, dan Polri,” jelasnya.
Kemarin, TNI dan Polri melakukan verifikasi secara mobile untuk memeriksa satu persatu data, mengingat banyak yang mengusulkan tapi tidak mendapatkan bantuan karena double data,” tambahnya.
Dengan upaya yang terus dilakukan oleh pemerintah daerah dan dukungan dari pemerintah pusat, diharapkan bantuan stimulan tahap IV untuk penyintas gempa Cianjur dapat segera tersalurkan, meringankan beban mereka dalam memulihkan kondisi pasca-bencana.
Berita Terkait
-
Oposisi Myanmar Sepakat Gencatan Senjata Usai Gempa Dahsyat
-
Gempa Dahsyat Guncang Myanmar, Oposisi Sepakat Gencatan Senjata untuk Selamatkan Korban
-
Korban Tewas Gempa Myanmar Naik Jadi 1.700, Pusat Kremasi di Mandalay Sampai Kewalahan
-
Lisa BLACKPINK Kirim Doa Usai Thailand Turut Diguncang Gempa Myanmar
-
Indonesia Gerak Cepat, Kirim Tim SAR dan Bantuan Medis ke Myanmar Pasca Gempa Dahsyat
Terpopuler
- CEK FAKTA: Diskon Listrik 50 Persen Berlaku Lagi, Periode Maret-April 2025
- Pembagian Port Grup Piala Dunia 2026 Dirilis, Ini Posisi Timnas Indonesia
- Masak Rendang 12 Kg, Penampilan BCL di Dapur Jadi Omongan
- Cruiser Matik QJMotor SRV 250 AMT Paling Digandrungi di Indonesia
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
Pilihan
-
Petaka Mees Hilgers: Cedera Jadi Kontroversi Kini Nilai Pasar Terus Turun
-
Potret Denny Landzaat Salam-salaman di Gereja Saat Lebaran 2025
-
Media Belanda: Timnas Indonesia Dapat Amunisi Tambahan, Tristan Gooijer
-
Jumlah Kendaraan 'Mudik' Tinggalkan Jabodetabek Tahun Ini Meningkat Dibandingkan 2024
-
PSSI Rayu Tristan Gooijer Mau Dinaturalisasi Perkuat Timnas Indonesia
Terkini
-
Sejarah Bogor dalam Lensa! Pameran Foto PFI Bogor Meriahkan Open House Bupati
-
Geram ke Kades Klapanuggal, Dedi Mulyadi: Kepala Desa Peminta THR Lebih Parah dari Preman
-
Wali Kota Bogor dan Ribuan Warga Gelar Shalat Idul Fitri di Kebun Raya Bogor
-
Merakyat! Bupati Bogor Gelar Salat Id dan Perjamuan Rakyat di Lapangan Tegar Beriman
-
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sastra Winara Sambut Idul Fitri 1446 H dengan Pesan Kebersamaan