SuaraBogor.id - Pergerakan tanah di Desa Jatisari, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat nampaknya semakin meluas.
Berdasarkan catatan dari BPBD Kabupaten Cianjur, ada dua kampung dengan longsoran dan patahan yang terus memanjang di Jatisari.
Kordinator Lapangan TDB Pergerakan Tanah Bojongpicung Herman, mengatakan meski dua hari terakhir tidak terjadi hujan lebat di lokasi, namun longsoran dan pergerakan tanah terus meluas.
"Per hari ini, petugas mencatat panjang longsor bertambah menjadi 110 meter dengan lebar 25 meter, sedangkan patahan di dua kampung, Cinde dan Kampung Sukajadi bertambah dalam sekitar 110 centimeter," katanya.
Baca Juga: WNA Mabuk Hingga Mengamuk di Villa Den Haag Cipanas, Pukuli Warga dan Wisatawan
Oleh karena itu, pihaknya meminta 65 kepala keluarga atau 240 jiwa untuk bertahan di pengungsian hingga TDB tuntas dan hasil penelitian Badan Geologi serta BMKG keluar, guna memastikan kelayakan perkampungan untuk kembali ditempati.
Pihaknya belum bisa memastikan apakah relokasi akan dilakukan atau tidak karena masih menunggu hasil penelitian tim ahli, namun Pemkab Cianjur sudah meminta pihak desa dan kecamatan mencari lahan untuk relokasi puluhan KK itu.
"Kalau melihat laporan setiap hari, kemungkinan perkampungan akan direlokasi namun kami masih menunggu hasil dari tim ahli, namun gambaran sudah kami berikan pada warga guna keamanan dan kenyamanan terkait relokasi," katanya.
Selama TDB, pihaknya melibatkan 50 petugas terdiri atas BPBD Cianjur, TNI/Polri, PMI Cianjur dan Dinsos Cianjur serta relawan yang bertugas secara bergantian serta menempatkan relawan di pos pantau guna melaporkan situasi.
"Puluhan petugas dan relawan memberikan berbagai pelayanan bagi warga yang mengungsi, termasuk siaga di pos pantau di dua desa yang hasilnya dilaporkan langsung ke Pemkab Cianjur setiap hari," katanya. [Antara].
Berita Terkait
-
Modus Iming-iming Kerja di Pemkab, Adik Bupati Cianjur Telak-telak Tipu Korban Rp500 Juta
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Sesar Garsela di Mana? Patahan yang Menjadi Pemicu Gempa Bumi Bandung
-
Gempa 4.4 Magnitudo Guncang Sukabumi, Getarannya Terasa ke Bogor Hingga Garut
-
Fenomena Unik, Banyak Ikan Muncul Untuk Menghangatkan Diri di Pantai Selatan Cianjur
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
Terkini
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center
-
Pesta Rakyat ala Dedie-Jenal, Warga Bogor Banjiri Lapangan Mulyaharja