SuaraBogor.id - Seorang anak berkebutuhan khusus (ABK) berinisial AP (19) di Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Bogor, Jaw Barat mengalami hal yang membuat sakit hati orang tuanya.
Pasalnya, AP diduga dihamili oleh seseorang yang belum diketahui pelakunya. Kini, AP tengah mengandung dengan usia kandungan lima bulan.
Kejadian itu bermula saat keluarga mencurigai dengan kondisi fisik anak ABK mereka. Orang tua AP, Dariyah (56) mencurigai ada yang berubah pada perut anaknya.
Dariyah khawatir anaknya hamil dengan kondisi perut yang tidak biasa. Dariyah pun kemudian memutuskan untuk memeriksa AP pada April 2024 lalu.
"Awalnya saya lihat lagi tidur terus saya liat kok perutnya makin gede, dan payudaranya pun membesar, jangan-jangan anak saya hamil," ungkap Dariyah, Selasa 21 Mei 2024.
Benar saja, kecurigaan dan kekhawatiran Dariyah pun benar adanya. Anak berkebutuhan khusus satu-satunya ternyata hamil setelah dibawa ke Puskesmas terdekat.
"Saat diperiksa dan saya tanya berapa bulan, kaya petugas puskesmas hamilnya antara 5-6 bulan," dia.
Hingga kini, Dariyah pun belum mengetahui siapa pelaku yang menghamili anaknya itu. Sebab, dengan kondisi AP yang tidak seperti anak biasanya, Dariyah kesulitan mencari tahu pelakunya.
"Iya betul anak kebutuhan khusus usia 19 tahun, dan saya juga ga tau orang yang menghamili siapa, pengen ketangkep orangnya," ucap Dariyah.
Baca Juga: Masyarakat Ciguha Bogor Kini Bisa Nikmati Internet Setelah Bertahun-tahun Terisolasi
Dariyah mengaku akan mengambil langkah hukum untuk mengadili pelaku yang menghamili anak satu-satunya itu. Ia akan melaporkan kepada pihak kepolisian.
"Pengennya jalur hukum biar ketangkep orangnya," kaya dia.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 53 Kurikulum Merdeka: Kupas Tuntas Reproduksi Aseksual pada Hewan
-
Iwan Suryawan Desak Pemprov Jabar Sisir Anak Jalanan dan Warga Non-Data Jelang Ramadan 2026
-
PAD Kota Bogor Bocor Miliaran! Setoran Pajak Parkir Alfamart-Indomaret Cuma Rp35 Ribu Sebulan
-
4 Rekomendasi Sepeda untuk Pekerja Urban yang Ingin Bebas Macet Tanpa Mandi Lagi
-
4 Rekomendasi Sepeda Anak Usia 4 Tahun yang Aman dan Kece, Mulai 500 Ribuan