SuaraBogor.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Sukabumi-Ciawi, Bogor, Jawa Barat yang menyebabkan satu orang meninggal dunia, Rabu (4/9/2024).
Kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi tepatnya di pertigaan lampu merah exit tol Cigombong, Desa Watesjaya, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor pada dini hari.
Kapolsek Cijeruk AKP Didin Komarudin mengatakan, kecelakaan maut itu melibatkan sebuah truk dan sepeda motor di Cigombong.
Dia menjelaskan bahwa kejadian tersebut berlangsung sekitar pukul 01.30 WIB, berdasarkan laporan yang diterima Unit Gakkum Ciawi.
Adapun pengemudi sepeda motor tanpa nomor polisi, yang diketahui bernama Rizki Maulana Saputera (21) asal Sukabumi, meninggal dunia di lokasi akibat luka serius di kepala.
“Korban sempat mengalami benturan keras dengan truk yang belum diketahui identitas pengemudinya, karena truk tersebut meninggalkan lokasi kejadian,” kata AKP Didin Komarudin kepada wartawan.
Menurut Kapolsek, kecelakaan terjadi ketika truk yang melaju dari arah Sukabumi menuju Ciawi menabrak bagian belakang sepeda motor yang dikendarai oleh korban.
“Akibat benturan tersebut, korban terjatuh dan meninggal dunia di tempat. Hingga saat ini, pihak kepolisian masih mencari informasi lebih lanjut mengenai identitas pengemudi truk yang melarikan diri dari lokasi,” jelasnya.
Lebih lanjut Polisi mengatakan, kecelakaan ini diduga terjadi akibat kelalaian pengemudi truk yang tidak menjaga jarak aman serta kurang berkonsentrasi saat berkendara.
Baca Juga: Kakek 60 Tahun Cabuli Remaja di Bogor
“Tindakan Kepolisian telah dilakukan dengan olah TKP dan memeriksa saksi-saksi untuk mendalami kejadian ini,” ujar AKP Waluyo.
Sementara itu, pihak kepolisian juga menghimbau kepada masyarakat yang memiliki informasi terkait kejadian ini untuk segera melapor ke Polsek Cijeruk atau ke pihak berwajib lainnya.
Kecelakaan ini menambah daftar panjang insiden di wilayah Bogor, khususnya di Jalan Raya Sukabumi-Ciawi yang memang dikenal sebagai salah satu jalur yang rawan kecelakaan.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija
-
Rela Bayar Rp90 Juta Sehari Demi Buang Sampah, Ini 4 Fakta Manuver Pemkot Tangsel ke Cileungsi
-
4 Rekomendasi Pompa Angin Injak Terbaik Penyelamat Ban Kempes
-
3 Wisata Alam di Cibinong untuk Healing Singkat Akhir Pekan
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita