SuaraBogor.id - Aktor Andrew Andika bersama gengnya ditangkap di wilayah Bogor, Jawa Barat dan Jakarta terkait kasus narkoba jenis sabu.
Kepala Satuan (Kasat) Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Chandra Mata Rohansyah kepada wartawan mengatakan, Andrew Andika bersama lima temannya ditangkap oleh petugas Kepolisian terkait kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu.
"Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat melakukan penangkapan terhadap seorang 'public figure' berinisial AA," katanya.
AA ditangkap bersama teman-temannya yang telah melakukan penyalahgunaan narkoba.
Untuk teman-temannya ada lima orang, tiga orang laki-laki, dua orang perempuan," katanya.
Baca Juga: Kerangka Manusia Gemparkan Warga Nambo Klapanunggal Bogor
Andrew dan kelima temannya ditangkap pada Kamis (26/9) di dua lokasi berbeda, yakni di Bogor dan Jakarta Selatan.
"Penangkapan kami lakukan di dua tempat, yaitu di daerah Bogor dan kemudian di Jakarta Selatan," kata Chandra.
Andrew ditangkap di sebuah tempat tinggal di Bogor, sementara sebagian temannya ditangkap di sebuah hotel di Jakarta Selatan.
"Di sebuah tempat tinggal dan di hotel di Jakarta Selatan. Sekitar sore dan malam. Nanti akan kami sampaikan," kata Chandra.
Chandra juga menambahkan bahwa Andrew dan teman-temannya kooperatif saat ditangkap.
Baca Juga: Asmawa Tosepu Tinggalkan Legasi Berharga di Bogor, Puncak Jadi Sorotan Nasional
"Pada saat penangkapan kooperatif semua," kata Chandra.
Chandra menyebutkan bahwa terdapat "influencer" (pemengaruh) lain di antara kelima tim Andrew yang ditangkap Kepolisian." Di antaranya ada juga yang sebagai 'influencer'," kata Chandra.
Andrew dan kelima temannya berada di Polres Metro Jakarta Barat dalam keadaan sehat.
"Begitu juga dengan teman-temannya dalam keadaan sehat," tutur Chandra.
Adapun informasi lebih lanjut seperti status hukum Andrew serta kelima temannya dan Informasi lainnya akan disampaikan.
"Nanti kami sampaikan secara lebih lengkap," kata Chandra. (Antara).
Berita Terkait
-
Masa Tenang Pilkada DKI: Bawaslu Incar Pelaku Politik Uang Hingga Gang-gang Sempit!
-
Gara-gara Ikut Kampanye, ASN Pemkab Bogor Dilaporkan Bawaslu ke BKN RI
-
Hari Terakhir Kampanye, Rudy-Jaro Ade Gelar Sembako Murah di Sirkuit Sentul
-
Pram-Rano Disebut Sengaja Tak Munculkan Atribut PDIP dan Megawati: Untuk Rayu Anak Abah
-
Pas Band Guncang Sirkuit Sentul saat Kampanye Akbar Rudy Susmanto
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
-
Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada