SuaraBogor.id - Hasil survei elektabilitas terbaru yang dilaksanakan oleh Lembaga Survei Poldata Indonesia menunjukkan bahwa pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor nomor urut 2, Atang Trisnanto dan Annida Allivia mengalami tren positif dalam perolehan suara menjelang Pilkada Kota Bogor yang akan digelar pada 27 November 2024.
Survei yang dilakukan pada 1-10 November 2024 tersebut mengungkapkan data elektabilitas terkini dari sejumlah pasangan calon (Paslon) di Pilkada Kota Bogor.
Hasilnya, pasangan Dedie A. Rachim dan Jenal Mutaqin memperoleh elektabilitas tertinggi dengan 33%, disusul oleh pasangan Sendi Fardiansyah dan Melli Darsa dengan 22%. Atang Trisnanto dan Annida Allivia meraih angka 21%, sementara pasangan Raendi Rayendra dan Eka Maulana serta pasangan Rena Da Frina dan Teddy Risandi berada di posisi terbawah dengan elektabilitas masing-masing 7% dan 5%.
Namun, yang menarik adalah prediksi yang disampaikan oleh Peneliti Poldata Indonesia, Fajar Arif Budiman.
Menurutnya, dengan hanya kurang dari 10 hari tersisa menjelang hari pemilihan, pasangan Atang-Annida memiliki peluang besar untuk melampaui elektabilitas Dedie-Jenal, mengingat adanya potensi peningkatan elektabilitas yang signifikan.
"Pasangan Atang dan Annida menunjukkan tren yang positif, dengan elektabilitas yang terus naik. Sementara itu, elektabilitas Dedie dan Jenal cenderung menurun," ujar Fajar dalam acara diskusi publik bertajuk "Diskusi Publik Pilkada Kota Bogor 2024: Menakar Kekuatan Pasangan Calon Wali Kota Bogor di Pilkada 2024", yang berlangsung pada Minggu, 17 November 2024, di Imah Nini Coffee, Bogor.
Sementara, hasil survei UIKA bersama Radar Bogor menempatkan Atang-Annida di posisi 2. Paslon Nomor Urut 2, Atang Trisnanto dan Annida Allivia yang bertengger di urutan kedua dengan perolehan 24,66 persen suara selisih sedikit dengan Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut 3, Dedie Rachim-Jenal Mutaqin dengan suara 33,38 persen.
Menanggapi hal itu, Pengamat politik Universitas Djuanda, Gotfridus Goris Seran melihat ada kecenderungan naiknya elektabilitas pasangan Cawalkot Bogor nomor urut 2 Atang-Annida untuk menyusul pasangan nomor urut 3 Dedie Rachim dan Jenal Mutaqin akan berlangsung terus hingga hari pencoblosan selama dua faktor kuat mampu diraih dari lawan.
Menurut Seran, elektabilitas calon kepala daerah di Pilkada Kota Bogor 2024 dipengaruhi oleh dua faktor utama, yaitu figur calon dan isu-isu yang berkembang di masyarakat.
Baca Juga: Pemkab Bogor dan KPU Distribusikan Logistik Pilkada ke 40 Kecamatan
"Sosok Dedie A. Rachim dan Jenal Mutaqin, meskipun memiliki pengalaman di bidang eksekutif dan legislatif, dinilai belum mampu menyelesaikan beberapa isu penting di Kota Bogor, seperti pengangguran, pelayanan dasar, serta masalah penataan kota yang berdampak pada kemacetan dan kebersihan," jelasnya.
Seran menilai, Isu pengangguran, pelayanan dasar dan penataan kota itu menjadi peluang bagi pasangan-pasangan lain, terutama pasangan Atang Trisnanto dan Annida Allivia, yang dinilai lebih responsif dalam merespon masalah-masalah tersebut.
Atang, yang memiliki rekam jejak yang baik dalam dunia pemerintahan, serta Annida, yang dianggap mampu menarik perhatian pemilih muda, dinilai mampu membangun daya tarik elektoral yang semakin besar, terutama di kalangan pemilih muda.
Dengan semakin mendekatnya hari pemilihan, kontestasi Pilkada Kota Bogor 2024 diperkirakan akan semakin seru, dengan persaingan ketat antara tiga pasangan utama: Dedie-Jenal, Sendi-Melli, dan Atang-Annida.
"Bagi pemilih Kota Bogor, Pilkada 2024 menjadi momen penting dalam memilih pemimpin yang diharapkan mampu mengatasi berbagai tantangan yang ada dan membawa perubahan positif bagi kota ini," katanya memungkasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
Terkini
-
Trading dengan Broker Forex BAPPEBTI Lebih Aman bagi Trader Indonesia
-
Bagaimana Cara Jitu Agar Anak Tidur Malam di Bawah Jam 10 ?
-
5 Mobil Bekas Terlaris di Indonesia dengan Harga di Bawah Rp 100 Juta, Cek Daftarnya di Sini
-
Ingin Kuliah Gratis? Ini Daftar Lengkap Beasiswa Yang Bisa Kamu Kejar: Siap Wujudkan Mimpimu
-
Panduan Lengkap Memilih Pemanas Air yang Tepat untuk Rumah