SuaraBogor.id - Pemerintah Kabupaten Bogor (Pemkab Bogor) distribusikan logistik Pilkada 2024 ke 40 kecamatan bersama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Penjabat Bupati Bogor Bachril Bakri mengungkapkan logistik yang terdiri dari kotak suara dan bilik suara itu didistribusikan dari gudang kpu tingkat kabupaten di Klapanunggal ke gudang kpu di 40 kecamatan se-Kabupaten Bogor.
Barang-barang yang dikirim ke tingkat kecamatan merupakan logistik yang sudah dikemas oleh petugas berupa 15.816 kotak suara dan 31.632 bilik suara.
Bachril menekankan agar pada H-2 pencoblosan, semua logistik Pilkada sudah didistribusikan ke setiap wilayah.
"Kepada seluruh petugas tolong dijaga dengan baik jangan sampai ada kertas suara yang hilang dan rusak. Jaga dari potensi manipulasi atau kerusakan baik yang disengaja maupun tidak sengaja, saya minta minimal H-2 atau H-1 semua logistik harus sudah clear terdistribusi dengan baik," kata Bachril.
Ia juga meminta kepada para camat dan kepala desa se-Kabupaten Bogor agar dapat mengantisipasi apabila ada kemungkinan bencana alam.
"Saya minta semua camat juga kepala desa untuk membantu mendistribusikan logistik sesuai dengan surat edaran bupati yang kami berikan, agar setiap kepala desa dan camat dapat melakukan pengamanan dan antisipasi bencana apabila terjadi bencana untuk pendistribusian logistik ini," ujarnya.
Sementara, Ketua KPU Kabupaten Bogor Muhammad Adi Kurnia meyakini kolaborasi yang dijalin dengan para pemangku kepentingan akan membuahkan kesuksesan pada pendistribusian logistik.
Untuk tahap awal, logistik Pilkada didistribusikan ke empat kecamatan, yakni Citeureup, Sukaraja, Babakan Madang serta Cibinong.
Baca Juga: Pemkab Bogor Jadi Panggung Kejurnas Kungfu Tradisional, Lahirkan Juara Masa Depan!
"Harapan kami untuk pendistribusian logistik ini bisa tepat waktu sampai ke tps pada H-1 dan untuk logistiknya bisa diterima dengan baik oleh petugas kami di kpps dan bisa digunakan untuk pelaksanaan pencoblosan pada tanggal 27 November 2024 nanti," kata Adi.
KPU menetapkan jumlah daftar pemilih tetap di Kabupaten Bogor sebanyak 3.926.080 pemilih pada Pilkada 2024.
Dari total 3.926.080 pemilih, terdiri dari pemilih laki-laki tercatat sebanyak 1.999.656 orang, sementara pemilih perempuan berjumlah 1.926.424 orang.
Selain menetapkan dpt, KPU Kabupaten Bogor juga menetapkan jumlah tps, yakni sebanyak 7.908 titik tersebar di 435 desa/kelurahan yang ada di 40 kecamatan se-Kabupaten Bogor.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Pembangunan 600 Unit Huntara di Aceh akan diserahkan pada Pemerintah Daerah pada 8 Januari 2026
-
Ngurus Izin Sambil Nongkrong? Bupati Bogor Boyong Kantor Dinas ke VIVO Mall, Ubah Wajah Birokrasi
-
Bupati Bogor Lantik Pejabat SKPD Baru di Mall, Awali 2026 dengan Semangat Pelayanan Publik
-
Memulai 2026 dengan Langit Baru, 5 Doa dan Afirmasi agar Mental Tetap Waras dan Rezeki Lancar
-
Polres Bogor Jadi Pilot Project Jabar: Bentuk Satuan Khusus Berantas Perdagangan Orang