SuaraBogor.id - Paslon bupati Bogor nomor 01, Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi (Jaro Ade) mendapatkan dukungan penuh dari mantan bupati Bogor Rachmat Yasin.
RY sapaan akrabnya ini mengatakan, bahwa visi misi paslon Rudy-Ade hampir sama dengan dirinya ketika menjabat sebagai bupati.
"Ini bentuk dukungan konkret kepada pak Rudy karena apapun ya kan harus berkelanjutan visi misi pak Rudy hampir sama dengan visi misi saya dulu," kata Rachmat Yasin, Sabtu (23/11/2024).
Ia menyakini, di bawah kepemimpinan Rudy-Ade program-program yang belum maksimal di masa nya, akan dimaksimalkan.
Baca Juga: Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
"Insya allah Kabupaten Bogor di bawah kepemimpinan pak Rudy akan semakin berkembang, semakin maju dan menunjukkan bahwa kita akan membangunkan raksasa yang sedang tidur," jelas dia.
Sementara, Rudy Susmanto menyebut dirinya memerlukan seluruh pihak untuk bersama membangun Kabupaten Bogor jika dirinya terpilih nanti.
"Kita membangun Kabupaten Bogor dengan cara kita masing-masing," kata dia.
Rudy berterima kasih kepada Rachmat Yasin yang terus memberikan masukan dan mengawal dirinya sejak awal kampanye hingga akhir.
"kita mengucapkan terima kasih di perjalanan panjang masa kampanye saya ada senior tokoh Bogor yang selalu mendampingi saya , membimbing saya , memberikan arahan masukan bapak Rahmat Yasin," pungkasnya.
Baca Juga: Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada
Berita Terkait
-
Rudy Susmanto Bakal Buat Rambu-Rambu Jalan dengan Bahasa Sunda Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor
-
Survei Pilkada Bogor Versi Charta Politika Indonesia: Ini Paslon Yang Unggul Jauh
-
Usai Debat Perdana Pilwalkot Bogor, Atang Trisnanto-Annida Allivia Klaim Dapat Dukungan Tambahan
-
Bawaslu Tegaskan Usut Video Viral Amplop Berisi Uang dari Calon Bupati Bogor
-
Pesan Khusus dari Ahmad Muzani Untuk Rudy Susmanto dan Jaro Ade Soal Bogor
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
-
Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada
-
Inilah Kelebihan Samsung A35 dengan RAM 8 GB