SuaraBogor.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor memastikan pungutan parkir di sepanjang jalan Kol Edy Yoso Martadipura Pakansari hingga Kandang Roda merupakan parkiran ilegal.
Pengunjung yang berparkir di sepanjang jalan Lingkar Pakansari Cibinong itu berhak menolak jika ada oknum pemarkir liar yang memita iuran, bahkan dengan karcis sekalipun.
Kabid Lalulintas Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bogor, Dadang Kosasih menjelaskan, para pengunjung bisa masuk ke gerbang Pakansari jika ingin parkir tanpa dipungut pungli atau oknum pemarkir.
"Sekarang itu parkir gratis dimasukkan ke Pakansari, kan sudah ada himbauannya ya disana, dimasukan ke Pakansari gratis," kata dia, Senin 17 Maret 2025.
Baca Juga: Catat! Ini Jadwal Imsakiyah Bogor Selasa 18 Maret 2025
Ia menjelaskan, banyak laporan warga yang dipungut parkiran liar di kawasan atau lingkar Pakansari. Terlebih, kata dia, di bulan suci Ramadan.
"Betul, dengan adanya laporan seperti ini kita akan tindak lanjuti lah ntar berbarengan dengan polres juga gimana caranya supaya pungutan yang liar itu kita akan eksekusi," jelas dia.
Ia mengaku akan memusnahkan oknum pemungut parkir liar di kepada masyarakat dengan nilai tak sedikit itu. Ia meminta warga agar masuk ke kantong parkir Pakansari yang sudah disediakan.
"Yang jelas kita sudah ada himbauan, kita sudah laksanakan gimana caranya masuk ke kantong parkir kalau pun ada itu segala macem kita akan komunikasikan penindakan terkait masalah pungli," jelas dia.
Dadang menegaskan, seluruh tindakan pungutan kepada para pemarkir ataupun pedagang di kawasan Pakansari merupakan ilegal atau melanggar hukum.
Baca Juga: Tragis! Main HP Saat Hujan, 2 Warga Cileungsi Bogor Tersambar Petir
Sehingga, ia mengimbau kepada masyarakat agar tidak takut untuk menolak membayar parkir yang dipatok oleh oknum tukang parkir yang mengatasnamakan warga setempat.
Berita Terkait
-
Presiden Prabowo Sapa Warga dari Sunroof Maung saat Tiba di SDN Cimahpar 5 Bogor
-
Bocoran Lengkap! Rahasia Haji Mabrur untuk Calon Jemaah 2025
-
Parah! Harga Tiket Gunung Halimun Salak Di-Markup Lebih dari 2 Kali Lipat, Ada Apa?
-
Kabar Gembira! 5 Rute Baru Transjabodetabek Beroperasi Agustus 2025
-
Begini Dalih Dishub DKI Wacanakan Kenaikan Tarif Transjakarta
Terpopuler
- Selamat Tinggal Denny Landzaat, Bisa Cabut dari Patrick Kluivert
- Selamat Datang Pascal Struijk di Timnas Indonesia, Ini Bisa Bikin China Ketar-ketir
- 5 Motor Bekas Murah Harga Rp2 Jutaan: Semurah Sepeda Listrik, Mesin Bandel
- CEK FAKTA: Link Rekrutmen Koperasi Desa Merah Putih, Gaji Capai Rp8 Juta
- 7 Rekomendasi Sunscreen Korea Terbaik Dunia, Tersedia di Indonesia
Pilihan
-
Dilepeh Ajax, Simon Tahamata Kirim Sinyal Mau Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
Tunda Pesta Juara Persib! Malut United Bongkar Cara Jinakkan Maung Bandung
-
Bali Blackout, Update Terkini Listrik di Pulau Dewata Padam
-
Sekolah Perintis Peradaban Magelang: Mengajar Anak Menjadi Tuan atas Diri Sendiri
-
Prabowo Bakal Kenakan Tarif Pajak Tinggi Buat Orang Kaya RI
Terkini
-
Menguatkan Peran Alumni, UIKA Bogor Ambil Posisi Strategis di IKA UIN Bandung
-
Pasarkan Gula Aren, Tangkal Kawung Sasar Pasar Ritel, Toko Roti hingga Ekspor
-
Abdul Muti Bakal Bangun Dua SD di Pelosok Bogor, Kepala Sekolah: Penantian 20 Tahun
-
Bukan Sekadar Renovasi, BRI Peduli Ini Sekolahku Bangun Masa Depan Anak Negeri
-
Doa Khusus Malam Jumat untuk Memohon Rezeki Halal dan Berkah: Lengkap Arab, Latin dan Artinya