SuaraBogor.id - Musisi sekaligus produser ternama, Maia Estianty, membagikan cerita menarik tentang dinamika rumah tangganya bersama sang suami, pengusaha Irwan Mussry. Tidak seperti kebanyakan pasangan suami istri yang tinggal satu atap setelah menikah, Maia dan Irwan justru memilih untuk tetap menempati kediaman masing-masing.
Dalam sebuah wawancara, Maia mengungkapkan bahwa dirinya menetap di rumah pribadinya di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan. Sementara Irwan tinggal di apartemen miliknya.
Meski terpisah secara tempat tinggal, Maia menyebut bahwa mereka tetap menjaga keharmonisan dengan saling bergantian menghabiskan waktu bersama.
"Saya beberapa hari di rumah sendiri, lalu beberapa hari ke apartemen untuk menemani Mas Irwan," ujarnya dilansir dari Suara.com, Rabu 25 Juni 2025.
Bagi ibu dari tiga anak ini, pola hidup seperti itu justru membawa kenyamanan tersendiri dalam rumah tangga mereka. Ia mengaku tak merasa terganggu dengan pilihan
Bukan tanpa alasan, Irwan Mussry tak mau tinggal di rumah Maia bukan karena ada Al, El, dan Dul.
Ternyata alasannya karena Irwan tak suka rumah yang menyentuh tanah langsung. Dia tipe orang yang suka tinggal di apartemen tinggi dan jauh dari tanah.
Alasannya pun cukup sepele karena dia takut ular, kecoa bahkan malas kalau harus bermasalah dengan nyamuk.
"Dia orang apartemen banget dan dia agak kurang suka di tanah, kenapa? Karena nyamuk. Jadi dia enggak biasa dengan nyamuk jadi dia harus di apartemen yang tinggi banget gitu," ucap Maia.
Baca Juga: Fakta Unik! Sekda Kota Bogor yang Baru Hanya Akan Bertugas Dua Tahun
"Dan menurut dia tuh, rumah itu kalau bukan ada tikus, ada ular, ada cacing, kecoa. DIa paling benci sama itu. Jadi dia nggak mau terlalu sering ke sini juga," tambahnya.
Mendengar Maia Estianty mengungkap fakta suaminya yang ternyata tak suka tinggal rumah dan lebih memilih apartemen, warganet menganggap wajar karena pria 62 tahun itu tajir melintir.
"Orang kaya mah bebas. Kaum mendang-mending seperti saya sudah punya rumah tanah aja syukur Alhamdulillah," komentar seorang warganet.
"Saya kalau sekaya pak Irwan Mussry juga bakal kayak gitu. Apadaya takdir jadi rakyat jelata; ya sudah terima saja tinggal di komplek padat penduduk," kata warganet lain.
"Kok sama ya sama aku, enggak suka nyamuk, kecoa, tikus, ular, cacing, dll. Cuma bedanya bos irwan kaya Raya, aku tidak," ujar warganet lain dengan emoticon tertawa.
Ada juga warganet yang menyoroti rumah tangga Maia Estianty dan Irwan Mussry yang tak tinggal satu atap.
Berita Terkait
-
Fakta Unik! Sekda Kota Bogor yang Baru Hanya Akan Bertugas Dua Tahun
-
Cincin Titanium Tersangkut di Alat Kelamin, Pria di Cianjur Alami Kejadian Unik
-
Bunga Bangkai Raksasa Tertinggi di Dunia Akan Mekar di Kebun Raya Cibodas, Ini Penampakannya
-
Bogor Darurat DBD! Dua Bulan Ada 392 Kasus 4 Meninggal Dunia, Dinkes Lakukan Ini
-
Bandingkan Kekayaan dengan Raffi Ahmad Hingga Nikmir, Pinkan Mambo Sebut Punya 50 Perusahaan: Tapi Minta Saweran Terus
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Memulai 2026 dengan Langit Baru, 5 Doa dan Afirmasi agar Mental Tetap Waras dan Rezeki Lancar
-
Polres Bogor Jadi Pilot Project Jabar: Bentuk Satuan Khusus Berantas Perdagangan Orang
-
Berkas Kasus Korupsi Rp2,3 Miliar Kades Cikuda Resmi P21, Polres Bogor: Jangan Coba-coba!
-
Cek Jadwal KRL Bogor-Jakarta Jumat 2 Januari 2026: Jangan Sampai Ketinggalan Kereta!
-
Punggung Gak Cepat Lelah, Ini Daftar Sepeda MTB Bekas Geometri Tegak yang Cocok buat Bapak-bapak