SuaraBogor.id - Dinar Candy mengatakan prilaku dan sikap Aldi Taher sudah kelewatan dari batas kesabaran. Dia juga menilai bahwa sikap Aldi Taher sudah tidak bisa ditolelir lagi.
Menurut Dinar Candy, sikap yang di tunjukkan Aldi Taher bukan lagi pansos agar bisa menjadi perhataian. Namun, dirinya menilai bahwa Aldi Taher kurang obat.
"Kurang obat sih kayaknya, kurang istirahat hehe," kata Dinar Candy saat menyindir Aldi Taher, dilansir dari MataMata.com, Rabu (26/5/2021).
Tak hanya itu, Dinar Candy pun curhat kepada Dewi Perssik soal kelakuan Aldi Taher terhadapnya.
Baca Juga:Dua Artis yang Enggan Ditemani Dinar Candy
Perempuan berusia 28 tahun itu tampaknya sudah lelah menghadapi sikap Aldi Taher yang membuat mereka bersiteru.
Curhatannya ke mantan istri Aldi Taher itu pun terbukti sedikit menenangkannya. Menurutnya, Dewi Perssik pun juga lelah menghadapi tingkah laku lelaki itu.
"Iya (ngadu ke Dewi Perssik) sama kata Kak Depe juga begitu orangnya," kata Dinar Candy di kawasan Kedoya, Jakarta Barat, Selasa (25/5/2021).
Dinar Candy pun mendapat nasehat dari pelantun 'Mimpi Manis' itu. Ia disarankan untuk tak meladeni Aldi Taher dan mendiamkannya.
"Apa ya (sarannya) kata kak Depe ya udah nggak usah digubris orang kayak begitu. Ya jangan terlalu ditanggapin, karena kalau ditanggapin capek juga," bebernya.
Baca Juga:Dinar Candy Terang-terangan Tak Sudi Berteman dengan 2 Artis Ini
Menurut Dinar, Dewi Perssik selaku mantan istri Aldi Taher saja mengaku risih. Ia pun menyarankan Dinar untuk tak terlalu emosi dan santai saja menghadapi Aldi Taher.
- 1
- 2