BMKG: Bogor, Bekasi, Depok, Sukabumi akan Diguyur Hujan Lebat Rabu 22 Desember

jembatan yang rendah tidak dapat dilintasi, terjadi longsor, guguran bebatuan atau eropsi tanah dalam skala menengah,

Lebrina Uneputty
Rabu, 22 Desember 2021 | 07:05 WIB
BMKG: Bogor, Bekasi, Depok, Sukabumi akan Diguyur Hujan Lebat Rabu 22 Desember
Ilustrasi Prakiraan Cuaca (BMKG)

SuaraBogor.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Prakiraan berbasis dampak hujan lebat wilayah Jawa Barat pada pukul 07.00 WIB 22 Desember 2021 s/d pukul 07.00 WIB 23 Desember 2021.

Berdasarkan data yang BMKG terbitkan melalui instagram @bmkg_bogor menjelaskan bahwa Kota Bekasi, Bogor, Kota Depok, Sukabumi masuk kedalam katagori Siaga dari dampak yang terjadi dari prakiraan akan di guyur hujan lebat. 

Dampak: jembatan yang rendah tidak dapat dilintasi, terjadi longsor, guguran bebatuan atau eropsi tanah dalam skala menengah,  volume aliran sungai meningkatkan/banjir, aliran banjir berbahaya dan menganggu aktivitas masyarakat dalam sklata menengah. 

Adapun himbauran kepada beberapa daerah di Jawa Barat yang terbilang waspada seperti di Kuningan, Garut, Kota Tasikmalaya, Cianjur, Subang, Indramayu, Bekasi, Tasikmalaya, Ciamis, Bandung, Pangandaran, Waduk Cirata, Sumedang, dan Purwakarta. 

Himbauan untuk seluruh masyarakat Jawa Barat yang di sarankan dari BMKG antara lain, Berhati-hati jika beraktivitas di luar rumah, memperbarui informasi melalui media masa maupun media sosial, mencari informasi melalui pihak-pihak terkait kebencanaan, tidak beraktivitas diluar rumah jika tidak mendesak, berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait kebencanaan. 

Kontributor: Devina

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini