SuaraBogor.id - Marc Marquez alami kecelakaan hebat saat sesi pemanasan jelang race MotoGP Mandalika, Minggu (20/3). Marquez mengalami highside hingga terpelanting dari motornya di Tikungan 7.
Motor RC213V pembalap asal Spanyol itu pun mengalami rusak parah akibat benturan dalam kecepatan yang cukup tinggi di tikungan yang mengalir itu.
Akibat dari kecelakaan itu, Marquez absen di MotoGP Mandalika dan langsung terbang ke Barcelona untuk menjalani perawatan intensif.
Marquez sendiri lewat akun resmi MotoGP mengungkap bahwa kondisi saat ini sudah lebih baik.
"Saya baik-baik saja setelah kecelakaan besar yang saya alami. Untuk tindakan pencegahan, dan untuk tidak mengambil resiko, kami memutuskan untuk tidak balapan di GP Indonesia," kata Marquez seperti dikutip dari akun Instagram @motogp, Senin (21/3).
"Saya ingin berterima kasih kepada semua tim medis MotoGP dan rumah sakit Mataram untuk perawatan. Terima kasih atas semua pesan dukungan Anda." tambah Marquez.
Sebelumnya, Direktur Medis MotoGP Angel Charte mengatakan bahwa Marquez sempat mengalami kondisi cukup parah akibat kecelakaan yang ia alami.
"Setelah Marquez mengalami kecelakaan parah hari ini dia dilarikan ke rumah sakit setempat di Lombok di mana ia menjalani sejumlah tes serius dan kembali ke sini," kata Charte.
"Tapi tidak ada yang parah menyusul observasi beberapa jam ke depan, dokter sirkuit dan tim menyatakan Marquez tidak fit untuk balapan."
Baca Juga:Marc Marquez Batal Tampil di MotoGP Mandalika, Jagoan Kedua Presiden Jokowi Juara 2
Sementara itu, bos Repsol Honda, Alberto Puig, dengan kecelakaan yang dialami Marquez, biasanya membutuhkan waktu untuk pemulihan.
"Itu kecelakaan yang parah, benturan yang kencang di kepala, jadi biasanya kecelakaan seperti ini memerlukan waktu untuk pulih,"