Tampil di Citayam Fashion Week, ABG SCBD Sebut Ridwan Kamil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan Kalah Tenar

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, yang melihat tayangan video berdurasi delapan detik itu kemudian merespon.

Andi Ahmad S
Rabu, 20 Juli 2022 | 20:45 WIB
Tampil di Citayam Fashion Week, ABG SCBD Sebut Ridwan Kamil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan Kalah Tenar
Ridwan Kamil di Citayemfashionweek. [Instagram Ridwan Kamil]

SuaraBogor.id - Nampaknya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kalah tenar dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, saat tampil di Citayam Fashion Week SCBD.

Hal tersebut terlihat saat pengakuan seorang anak yang nongkrong di Sudirman Citayam Bojonggede Depok (SCBD) menjawab siapa gubernur DKI Jakarta.

Ditanya oleh konten kreator siapakah gubernur DKI Jakarta, anak 'SCBD' itu dengan polos menjawab Ridwan Kamil.

"Kalau misalkan gubernur DKI Jakarta siapa kak?" Tanya konten kreator wanita kepada anak 'SCBD, mengutip dari DepokToday.hops.id -jaringan Suara.com, Rabu (20/7/2022).

Baca Juga:Habib Rizieq Bakal Kunjungi Megamendung, Camat Acep Sajidin: Belum dapat Kabar

"Ridwan Kamil," jawab cowok bertopi itu sambil tertawa melihat rekannya yang tak masuk kamera.

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, yang melihat tayangan video berdurasi delapan detik itu kemudian merespon.

Melalui akun media sosial Facebooknya, Rabu 20 Juli 2022, Anies Baswedan mengupload video yang bersumber dari IG/azzahratasning itu disertai dengan tanggapannya.

"Wawancara teman2 "SCBD". Sudah jalan jauh dari Jabar sampai ke DKI Jakarta tapi Gubernurnya tidak ganti. Beginilah nasib saat kalah ganteng dan kalah tenar sama Gubernur tetangga. Bukan begitu, Kang Ridwan Kamil?" Tulis Anies Baswedan.

Tanggapan Anies Baswedan mengenai video ketidaktahuan anak 'SCBD' siapa gubernur DKI Jakarta ini mendapat ratusan komentar dari netizen.

Baca Juga:Tanggapi Soal Depok yang Ingin Gabung Jakarta, Ridwan Kamil Malah Sentil Walkot Idris

Hingga berita ini ditulis, sudah 460 netizen menulis di kolom komentar status Facebook Anies Baswedan. Netizen yang suka sebanyak 4.781 dan postingan ini telah 90 kali dibagikan.

"Rakyat jd adem tentrem denger gurauan2 segar antar pejabat kaya gini, beneran deh...klu pejabatnya pada tulus, akrab, saling menghormati ga pake manuver2 negatif saling menjatuhkan duuuh bakal bahagia rakyatnya...," tulis Prajna Prasa'dita'sari.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak