Sang baby sitter kemudian ditanya apakah bayi tersebut pernah mengalami trauma, tapi wanita itu dengan tegas membantah bahwa Delisha jatuh atau terguling saat dalam dirawatnya.
"Dokter bertanya apakah ada memar dan saya menjawab tidak tahu. Setelah itu, saya menelepon babysitter tentang memar itu dan dia bilang sudah ada saat istri saya melahirkan tapi tidak ada," kata sang ayah.
"Saya bertanya lagi apakah anak saya jatuh atau terbentur, pengasuhnya dengan serius mengatakan tidak kepada saya," sambungnya
Setelah post mortem selesai dan barang bukti diambil, pasutri itu terkejut menemukan bahwa baby sitter mereka ternyata merawat 8 anak laki-laki sekaligus, padahal dirinya kini sedang hamil 5 bulan.
Baca Juga:Viral Anak Ini Jual TV Hadiah Lomba untuk Melanjutkan Sekolah, Mana Kak Seto?
Diketahui, bahwa semua informasi tersebut belum pernah dijelaskan sebelumnya oleh si baby sitter.
Lalu, baby sitter itu mengakui bahwa Delisha mungkin telah diganggu oleh anak laki-laki lain yang ditinggalkan bersama.
Meski pasangan itu telah merelakan kepergian putri mereka, pemilik akun Facebook bernama See Kay itu tetap berharap pelaku kematian anak bayinya mendapatkan hukuman setimpal.