Ternyata Ini Alasan Asisten Pelatih Shin Tae-yong Mundur dari Timnas Indonesia

Indra menambahkan, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan juga sudah mengetahui situasi ini dan memberikan lampu hijau kepada Shin untuk mencari asisten baru.

Andi Ahmad S
Sabtu, 01 Oktober 2022 | 21:04 WIB
Ternyata Ini Alasan Asisten Pelatih Shin Tae-yong Mundur dari Timnas Indonesia
Dzenan Radoncic, asisten pelatih teknik Timnas Indonesia (dok. PSSI).

SuaraBogor.id - Asisten pelatih tim nasional Indonesia Dzenan Radoncic mundur karena beralasan ingin mendampingi ibunya yang tengah sakit di negara asalnya, Montenegro.

Informasi Dzenan Radoncic mundur dibenarkan Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri.

"Radon saat ini sudah sampai di Montenegro. Siapa penggantinya itu terserah Shin Tae-yong (pelatih kepala timnas Indonesia-red)," ujarnya, mengutip dari Antara, Rabu (1/10/2022).

Indra menambahkan, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan juga sudah mengetahui situasi ini dan memberikan lampu hijau kepada Shin untuk mencari asisten baru.

Baca Juga:Dzenan Radoncic Pulang Kampung karena Ibunya Sakit Keras, STY Cari Pengganti

Radoncic memilih pulang ke Montenegro untuk menemani sang ibu lantaran dia merasa sudah terlalu lama meninggalkan perempuan yang sudah melahirkannya itu.

Pria berusia 39 tahun tersebut memang kerap berkarier di luar negeri baik sebagai pemain maupun asisten pelatih seperti yang dijabatnya di Indonesia.

Radoncic bergabung dengan timnas Indonesia sebagai asisten pelatih pada Agustus 2021. Ketika itu, dia mengisi tempat yang ditinggalkan Kim Woo-jae.

Pada Juni 2022, laki-laki yang semasa aktif sebagai pesepak bola berposisi penyerang itu ditunjuk menjadi pelatih timnas U-19 khusus untuk Turnamen Toulon di Prancis.

Dia berbagi tugas dengan Shin yang dalam waktu bersamaan menangani timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait.

Baca Juga:Dzenan Radoncic Mundur dari Jabatan Asisten Pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Alasannya Mulia Banget

Di bawah komando Dzenan, timnas U-19 Indonesia menduduki posisi ke-10 di Turnamen Toulon 2022. Ketika itu, Indonesia meraih satu kemenangan dari empat laga. Satu-satunya tiga poin diraup saat menghadapi Ghana yang ditaklukkan dengan skor 1-0.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak