Rute KRL Bogor-Jakarta Kota dan Sebaliknya

Rute KRL Bogor-Jakarta yang mungkin belum diketahui.

Husna Rahmayunita
Selasa, 26 September 2023 | 12:38 WIB
Rute KRL Bogor-Jakarta Kota dan Sebaliknya
KRL di Bogor sempat berhenti di tengah perjalanan. [Suara.com/Rambiga]

SuaraBogor.id - Salah satu akses transportasi publik yang bisa digunakan untuk bepergian dari Jakarta ke Bogor atau sebaliknya ialah KRL Commuter Line. Rute KRL Bogor ini bisa memudahkan Anda untuk menempuh perjalanan panjang.

Rute KRL Bogor-Jakarta dan sebaliknya memang menjadi salah satu rute Commuter Line yang paling banyak digunakan oleh masyarakat. Sebab, ada banyak sekali pekerja yang tinggal di Bogor dan Depok, tetapi bekerja di Jakarta.

Tak hanya itu saja, rute KRL Bogor-Jakarta juga menjadi salah satu rute terpanjang yang disediakan oleh PT Kereta Commuter Indonesia (KCI). Sebab, jaraknya bisa mencapai 54 kilometer.

Ketersediaan Rute KRL Bogor-Jakarta ini juga memudahkan publik untuk melakukan perjalanan dari Bogor menuju Jakarta. Apalagi, tarif yang dipatok juga sangat murah. 

Baca Juga:Berjarak 3 Km Dari Stasiun Bogor, Ini 5 Destinasi Wisata Unik Bogor Cocok Untuk Anak

Sebab, hal ini sudah diatur dalam Keputusan Menteri Perhubungan (Kepmenhub) No. 354 Tahun 2020 tentang Tarif Angkutan Orang dengan Kereta Api Pelayanan Kelas Ekonomi untuk Melaksanakan Kewajiban Pelayanan Publik.

Berdasarkan tarif tersebut, KRL Jabodetabek, termasuk rute Bogor-Jakarta dan sebaliknya hanya dipatok dengan harga Rp3000 untuk 25 kilometer pertama, dan ditambah Rp1000 untuk setiap 10 kilometer berikutnya.

Rute KRL Jakarta Kota Menuju Bogor

Berikut ini rute yang akan dilewati penumpang KRL Jakarta-Bogor. Penumpang bisa menumpanginya dari Stasiun Jakarta Kota hingga menuju Stasiun Bogor hanya dengan satu kali perjalanan KRL Commuter Line.

-  Jakarta Kota

Baca Juga:Tergeletak di Pinggir Jalan, Gadis di Bogor Alami Penganiayaan Berat Sebelum Meninggal Dunia

-  Jayakarta

-  Mangga Besar

-  Sawah Besar

-  Juanda

- Gambir (melintas langsung)

-  Gondangdia

-  Cikini

-  Manggarai (stasiun transit)

-  Tebet

-  Cawang

-  Duren Kalibata

-  Pasar Minggu Baru

-  Pasar Minggu

-  Tanjung Barat

-  Lenteng Agung

-  Universitas Pancasila

-  Universitas Indonesia (UI)

-  Pondok Cina

-  Depok Baru

-  Depok

-  Citayam

-  Bogor/Nambo

Sementara itu, jika Anda menumpangi KRL Bogor-Jakarta, maka rutenya akan berlawanan. Anda bisa menempuh perjalanan dari Stasiun Bogor menuju Stasiun Jakarta Kota hanya dengan satu perjalanan KRL Commuter Line.

- Bogor 

- Cilebut 

- Bojonggede 

- Citayam 

- Depok 

- Depok Baru 

- Pondok Cina 

- Universitas Indonesia 

- Universitas Pancasila 

- Lenteng Agung 

- Tanjung Barat 

- Pasar Minggu 

- Pasar Minggu Baru 

- Duren Kalibata 

- Cawang

- Tebet 

- Manggarai (stasiun transit) 

- Cikini 

- Gondangdia 

- Gambir (melintas langsung) 

- Juanda 

- Sawah Besar 

- Mangga Besar 

- Jayakarta 

- Jakarta Kota

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

REKOMENDASI

News

Terkini