SuaraBogor.id - Seorang pria diduga pelaku pembunuh mayat wanita asal Bandung di hotel berinisial M (17) diringkus polisi.
Pelaku bernama Revi diduga pelaku pembunuh mayat wanita asal Bandung di hotel pada akhir Februari 2021 lalu.
Satreskrim Polres Kediri Kota mengatakan, pihaknya telah meringkus pembununh wanita asal Bandung yang merupakan penghuni kamar 421 Hotel Lotus Garden Kota Kediri. Terduga pelaku berasal dari Bumi Wali Tuban.
Revi yang merupakan pelaku diringkus aparat gabungan dari Polres Kediri Kota dan Polres Kediri dari kamar kosnya di Desa Kwadungan, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Kediri, sekitar pukul 16.00 WIB Kamis (4/3/2021).
Baca Juga: Terduga Pelaku Pembunuh Gadis Bandung di Hotel Kediri Ditangkap Polisi
Menurut keterangan Kepala Desa Kwadungan Abdul Khamid, Revi bukan asli warga setempat. Melainkan pendatang dari Tuban yang indekos di kos-kosan milik warga setempat, selama tiga bulan terakhir.
“Saudara Revi ini tinggal bersama seorang perempuan. Informasinya istri nya,” kata Abdul Khamid, usai melakukan pengecekan terhadap rumah kos milik Y, tempat dimana Revi tinggal, dikutip dari Beritajatim.com -media jaringan- Suara.com, Jumat (5/3/2021).
Diakui Abdul Khamid, apabila Y, selaku pemilik kos belum melaporkan penghuni baru tersebut. Padahal, biasanya apabila menerima penghuni anyar, setiap pengusaha melapor ke lingkungan atau ke desa.
Sementara itu, Kasubbag Humas Polres Kediri Kota Kompol Kamsudi membenarkan adanya pengungkapan kasus pembunuhan terhadap M. Pihaknya akan menggelar press rilis, pada Jumat (5/3/2021) siang ini.
Diberitakan sebelumnya, wanita asal Kota Bandung ditemukan tewas di sebuah hotel yang berlokasi di Jalan Jaksa Agung Suprapt. Wanita tewas di hotel itu diketahui berinisial M.
Baca Juga: Awas Ketagihan Belanja di Penjual Ayam Cantik di Pasar Panorama Lembang
Dugaan sementara, M merupakan korban pembunuhan karena ditemukan beberapa luka di kepala bagian belakangnya cukup parah.
“Kondisi jenazah, dari visum luar ditemukan berlumur darah. Ada luka di bagian kepala belakang,” kata Kapolresta Kediri AKBP Eko Prasetya di lokasi kejadian, Senin (1/3/2021).
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Lega, Laga Lawan Bali United di BRI Liga 1 Ditunda PT LIB
-
Bandung Barat Minim Bioskop, Keluhan Raffi Ahmad Didengar Pemerintah!
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Promo Spesial Hotel Indigo Bintan: Staycation Hemat Pakai Kartu BRI!
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
Terkini
-
Ditambah Keamanan Protokol Presiden, Prabowo Subianto Nyoblos di TPS 008
-
Kolaborasi Hebat! IPB dan Pemkab Bogor Siap Atasi Krisis Pangan di Bumi Tegar Beriman
-
Bogor Jadi Sorotan, Zonasi PPDB Diskriminatif dan Picu Korupsi? Gibran Minta Ini ke Mendikdasmen
-
Prabowo Dipastikan Nyoblos di TPS 08 Bojongkoneng, Bakal Didampingi Langsung Pj Gubernur hingga Pj Bupati Bogor
-
Strategi Belanja Saat Promo 12.12 2024 Blibli, Bisa Dapat Untung Banyak