SuaraBogor.id - Pelaksanaan vaksinasi tahap kedua di Gedung Tegar Beriman, Kabupaten Bogor, Jawa Barat kembali dilaksanakan, Rabu (24/3/2021).
Ada sebanyak 1.500 Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kabupaten Bogor yang melaksanakan vaksinasi per hari ini.
Tapi proses penyuntikan vaksin COVID-19 tahap dua tersebut tak berjalan mulus bahkan banyak ditunda. Bahkan penyuntikan vaksin mesti tertunda sekitar 15 menit, akibat server pendataan vaksin di Bogor down atau gangguan.
Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Dedi Syarif mengatakan, penundaan vaksin tersebut terjadi akibat server pendataan vaksin down.
Baca Juga: Jelang Ramadhan, MUI Bogor Akan Bahas Soal Protokol Kesehatan
"Server ini kan langsung dari pemerintah pusat, jadi tadi server-nya down, makannya penyuntikan tadi sempat tertunda 15 menit. Karena kalau server down kami khawatir data-data penerima vaksin tidak terintegrasi ke pusat, makannya tadi kami tunda dulu," katanya.
Meski sempat tertunda, saat ini server tersebut sudah kembali bisa digunakan.
"Alhamdulillah tadi sudah bisa, makannya vaksinasi langsung kami lanjutkan," ucapnya.
Sekadar diketahui, selain ASN, vaksinasi tersebut juga diberikan untuk sejumlah organisasi islam yang ada di Kabupaten Bogor. Seperti Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Pengurus Cabang Nahdatul Ulama Kabupaten Bogor.
Baca Juga: Kades Wates Jaya Terlibat Pencurian Rel Kereta, Ini Tanggapan Pemkab Bogor
Berita Terkait
-
253 PNS Papua Tengah Diambil Sumpah Usai Terima SK Pengangkatan
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
-
Dinas Sosial Bogor 'Biarin' Korban Bencana, Pegawai Jalan-jalan ke Bali Pakai Anggaran Rp900 Juta?
-
Warpat, Puncak Asri dan Blok Buah Jadi Target Penertiban di Puncak Bogor Besok
-
Bawaslu Tegaskan Usut Video Viral Amplop Berisi Uang dari Calon Bupati Bogor
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
-
Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada
-
Inilah Kelebihan Samsung A35 dengan RAM 8 GB