SuaraBogor.id - Seorang wanita mengisahkan perjalanan hidup sebelum masuk Islam atau menjadi mualaf. Wanita itu bernama Agnes Chandra. Dia sempat ajak suami pindah agama sebelum menikah.
Perjalanan hidup saat wanita yang sering disapa Agnes memilih agama Islam itu, tentunya telah melewati hidup yang penuh berliku-liku sebelum memilih untuk menjadi mualaf.
Agnes Chandra dilahirkan sebagai seorang Nasrani tulen. Namun, ketika beranjak dewasa, ia berkenalan dengan seorang pria Muslim yang kemudian menjadi suaminya.
Untuk bisa menikah dengan pria yang dicintainya, Agnes rupanya sempat menarik sang suami berpindah keyakinan mengikutinya alias mengajak murtad.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Cristiano Ronaldo Dukung Palestina?
“Saya menarik suami saya menjadi Nasrani dari seorang Muslim. Kami menikah secara Katolik,” ungkap Agnes dalam sebuah video di kanal YouTube Vertizone TV, dikutip dari terkini.id -jaringan Suara.com, Selasa (15/6/2021).
Pada mulanya, sang suami sempat merasa keberatan untuk berpindah keyakinan. Akan tetapi, sering waktu, ia pun rela mengikuti Agnes untuk menjadi seorang Nasrani.
“Sebetulnya keberatan juga. Dia dari kecil sudah memeluk agama Islam, tapi seiring waktu, dia mau. Dia juga sudah menjalani syarat untuk masuk jadi Nasrani.”
Resmi menikah dan menjalani kehidupan bersama suami yang memeluk agama Katolik, Agnes mulai mendapatkan hidayah ketika ia menetap di sebuah kos-kosan bersama teman perempuannya.
Ternyata Agnes Chandra sering memperhatikan teman kosnya itu ketika sedang menunaikan shalat.
Baca Juga: Tjahjo Kumolo Bela Pimpinan KPK, Tokoh Muslim Ini Sebut Presiden Biarkan KPK Kacau
Anehnya, setiap kali melihat temannya salat, Agnes merasakan ada rasa tentram di dalam hatinya.
“Kebetulan temanku seorang Muslim, setiap lihat dia salat kok terasanya adem. Dari sisi itu aku mulai tertarik. Waktu itu saya masih Nasrani dan sudah bersuami.”
Waktu demi waktu berlalu, tetapi sayangnya rumah tangga Agnes dan suami tidak bertahan lama.
Mereka diketahui mantap memutuskan untuk mengakhiri pernikahan sebelum dikaruniai anak.
Nah, uniknya, Agnes Chandra justru mendapatkan hidayah usai bercerai dari suaminya.
Rasa ketertarikannya dengan Islam semakin besar, terlebih setelah ia kembali bertemu dengan seorang pria Muslim.
Keduanya pun saling jatuh cinta dan akhirnya memutuskan untuk mengikat diri dalam janji suci pernikahan.
Namun, berbeda dengan pernikahan sebelumnya. Kali ini, Agnes yang harus memeluk Islam sebagai syarat pernikahan mereka.
Kendati demikian, Agnes mengaku bahwa kala itu ia memang sudah tertarik dengan Islam sehingga dirinya menjadi mualaf tanpa adanya paksaan.
“Karena saya juga sudah tertarik melihat teman kos saya, akhirnya saya setuju. Enggak ada keraguan mengikuti agama suami. Betul-betul dari hati,” tegasnya.
Hanya saja, ketika memutuskan untuk berpindah keyakinan, Agnes melewati rintangan yang datang dari keluarga.
“Saya mau ngomong sama orang tua takut juga, masih ada keraguan. Karena saya harus menikah, aku harus menjadi Muslim. Pokoknya aku beranikan ngomong sama orang tua. Waktu itu yang paling menentang Mama, kala Papa welcome aja,” bener Agnes.
“Mama marah dikit karena saya kan dibaptis dari bayi. Saya sudah menjalani semua. Istilahnya, saya sudah lengkap di agama saya yang dulu.”
Namun, Agnes tidak menyerah untuk mendapatkan restu. Ia pun berbicara empat mata dengan sang ibu di hari ketika hendak mengucapkan dua kalimat syahadat.
“Waktu itu Mama cuma bisa menangis aja, mungkin enggak rela atau gimana. Sempat diam juga Mama beberapa hari. Tapi setelah saya di-Islamkan, lama-lama saya menyapa Mama dulu. Akhirnya seiring waktu Mama menerima juga,” pungkasnya.
Resmi menjadi mualaf, banyak hal yang berubah dari hidup Agnes, terutama dari segi spiritual, di mana ia merasa lebih dekat dengan Sang Pencipta.
“Kalau dulu ibadah kan cuma seminggu sekali, tapi sekarang lima waktu dalam sehari. Saya merasa lebih dekat dengan Tuhan,” tandas Agnes.
Berita Terkait
-
Muhammadiyah Usul Definisi Ulang Istilah Mualaf, Tidak Berlaku Seumur Hidup?
-
Jordi Onsu Kutip Ayat Alquran saat Bahas Agama, Ini Maknanya
-
Pendidikan dan Agama Jordi Onsu, Adik Ruben Sering Dikira Mualaf Beber Tak Makan Daging Babi
-
Ada Pemilih Arab dan Muslim di Balik Kemenangan Donald Trump
-
Koleksi Modest Wear Greisy "Sweet Ribbon Flowers" Mengusung Keindahan Taman Bunga dan Elegansi Pita di JMFW 2024
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Program Samisade Dijadikan Alat Politik, Pemkab Bogor Tegas Lakukan Hal Ini
-
Profesor Luluk: Wisata Pekarangan Atang, Potensi Baru Ekonomi Indonesia
-
Reformasi Birokrasi di Bogor, Atang-Annida Dorong ASN Profesional
-
Kronologi Lengkap Empat Santri Tewas Akibat Longsor di Ponpes Sukabumi, Dua Luka Ringan Tiga Luka Berat
-
Anies Baswedan Dukung Atang Trisnanto Jadi Wali Kota Bogor