Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Senin, 27 September 2021 | 21:01 WIB
Sebuah mobil Mitsubishi Pajero tertimpa pohon tumbang di Jalan Raya Kalimulya, Kecamatan Cilodong, Depok, Minggu (26/9/2021). [Dok. Damkar Depok]

SuaraBogor.id - Muhammad Endri Putra (19) masih tergolek lemas di kamar rawat inap RSUD Cibinong, Senin (27/9/2021).

Meski begitu, kondisi Endri telah membaik setelah tempurung kepalanya pecah akibat tertimpa pohon tumbang saat hujan deras dan angin puting beliung menerjang Depok Minggu lalu.

Menurut keterangan saksi mata, Harto Bambang Saputra (28), Endri tertimpa pohon setelah menyelamatkan sesama penjual sosis di tempat kejadian.

Diketahui, Endri dan Harto merupakan pedagang sosis yang setiap hari berjualan di Jalan Boulevard, Grand Depok City (GDC), Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya.

Baca Juga: Bergaya Preman, Oknum Mahasiswa Universitas Ibn Khaldun Lakukan Penganiayaan

Mereka berjualan tepat di sebrang Toko Daging Nusantara.

"Kami sempet lari, tapi Endri jatuh terus ketimpa pohon setelah bantuin penjual sosis lain yang minta tolong," kata Harto pada SuaraBogor.id di RSUD Cibinong, Senin (27/9/2021) sore.

Saat kejadian, Endri cukup sulit dievakuasi. Pasalnya, Dia tertimpa tenda sosis dan 2 batang pohon sekaligus.

"Jadi ada 2 batang jatuh dari satu pohon. Yang kena kepala cuma sebatang, tapi ukurannya lumayan," ungkapnya.

Endri dibawa ke rumah sakit oleh bosnya menggunakan mobil. RSUD Cibinong menjadi runah sakit keempat yang akhirnya dapat merawat Endri.

Baca Juga: Ambruk Jelang PTM Komisi IV DPRD Kota Bogor Langsung Sidak SDN Otista

"Ada 3 kali kami muter mencari rumah sakit yang ada CT-Scan nya. Akhirnya bisa disini," tukas Harto.

Endri tidak sampai pingsan saat tertimpa pohon, namun tubunya mati rasa dan mulutnya berbusa karena pendarahan di otak.

Setelah menerima penanganan medis, kata Harto, kondisi Endri berangsur membaik.

"Dia sudah operasi pertama untuk membersihkan darah beku di otak, tinggal operasi kedua untuk pasang tempurung otaknya," pungkasnya.

Kontributor : Immawan Zulkarnain

Load More