SuaraBogor.id - Polres Bogor mulai melakukan pengalihan arus lalu lintas kendaraan yang hendak menuju ke Puncak Bogor, Jawa Barat.
Pada malam pergantian tahun sejak pukul 18.00 WIB, petugas dari Satlantas Polres Bogor sudah melakukan pengalihan arus lalu lintas.
Kasatlantas Polres Bogor AKP Dicky Pranata mengatakan, pengalihan arus lalu lintas tersebut dilakukan jajaran tepat di Pos 1 Bandung selepas Exit GT Ciawi.
"Jadi bagi masyarakat yang hendak menuju kawasan Puncak Kabupaten Bogor, kami alihkan via Sukabumi dan Jonggol. Jadi pada pukul 18.00 WIB tidak ada kendaraan yang menuju Puncak melalui Gadog," katanya, kepada wartawan, dikutip dari Ayobandung -jaringan Suara.com, Sabtu (1/1/2022).
Baca Juga: Malam Tahun Baru Lalu Lintas Sleman Ramai Lancar, Pospam Amplaz Pastikan Tak Ada Kemacetan
Selanjutnya, pada pukul 22.00 WIB rencana Satlantas Polres Bogor juga akan memberlakukan sistem oneway dari arah Puncak menuju Jakarta. Sehingga, kendaraan roda empat menuju Puncak Bogor sudah tidak dapat melintas.
"Pada pukul 22.00 WIB kami akan berlakukan one way dari arah Puncak menuju Jakarta secara situasional. Ini semua kami lakukan untuk menguras arus lalulintas yang ada di atas," ujarnya.
Dicky menjelaskan, berdasarkan laporan pihaknya di lapangan jelang perayaan malam tahun baru arus lalulintas di kawasan Puncak Kabupaten Bogor hingga pukul 18.40 WIB masih terpantau ramai lancar.
"Saat ini arus lalulintas di kawasan Puncak Kabupaten Bogor, baik naik ataupun turun terpantau ramai lancar dan tidak ada hambatan yang berarti," tutupnya.
Baca Juga: Perhatian! Malam Tahun Baru, Pengunjung Puncak Bogor Pukul 10 Malam Diarahkan Turun
Berita Terkait
-
Puncak Macet Parah Lebaran Ini? 3 Titik Ini Jadi Biang Keroknya
-
Hingga H-2 Lebaran, Volume Kendaraan yang Melintas Tol Cipali Tercatat 5.000 per Jam
-
Komdigi Jamin Jaringan Internet di Area Arus Mudik Stabil Selama Lebaran, Rata-rata 30-50 Mbps
-
Hindari Kepadatan! Polres Bogor Berlakukan One Way dan Ganjil Genap di Puncak Lebaran
-
Tempat Wisata di Puncak Bogor Dibongkar, Menpar Widiyanti Ingatkan Pelaku Usaha Pastikan Legalitas
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Jay Idzes Kirim Kode Keras Gabung Inter Milan
-
Bobotoh Bersuara: Ciro Alves Sayonara, Viking Anggap Itu Misteri
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
Terkini
-
Ustaz Abdul Somad: Mohon Bimbingan dari Para Kiai
-
Kasus Pungli Mengguncang Kabupaten Bogor, Dari Kepala Desa Hingga Dinas Perhubungan
-
Tragis! Wanita Tewas Bersimbah Darah di Bogor, Penemuan Ini Bikin Merinding
-
Rebutan DANA Kaget Hari Ini! Jangan Sampai Kehabisan, Klik Sekarang
-
Dengan Sentuhan Kreatif, Yantie Rachim Angkat Derajat Batik Bogor di Mata Dunia