SuaraBogor.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno mengatakan, bahwa Pemerintah Arab Saudi sangat mendukung pembangunan kereta gantung di kawasan Puncak Bogor, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Sandiaga Uno mengatakan, dukungan itu diberikan ketika mengajak Duta Besar Saudi Arabia untuk Indonesia, Syekh Essam bin Abed Al-Thafaqi menikmati keindahan kawasan Puncak Bogor, Selasa kemarin.
Bertempat di Villa Riung Gunung, Sandiaga Uno menunjukkan indahnya pemandangan alam serta matahari terbenam.
"Oke yang mulia Duta Besar, ini adalah pemandangan matahari terbenam di kawasan puncak,” ungkap Sandiaga, mengutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com, Kamis (10/3/2022).
“Kami sedang mengembangkan kereta gantung dan juga transportasi baru yang sangat ramah lingkungan, mungkin kendaraan listrik dan eco tourism destination yang mungkin bisa kita jalin kerjasama dengan Pemerintah Saudi Arabia,” ujarnya.
Usulan pembangunan kereta gantung serta sejumlah transportasi publik ramah lingkungan yang disampaikan Sandiaga Uno disambut gembira Syekh Essam bin Abed Al-Thafaqi.
Ia mengaku mendukung usulan tersebut karena dinilainya sangat baik.
“Ya, ya itu bagus, kami akan mendukung karena ini sangat bagus,” ujar Syekh Essam bin Abed Al-Thafaqi
Pernyataan Syekh Essam bin Abed Al-Thafaqi pun disambut senyum semringah Sandiaga Uno.
Baca Juga: Hujan Disertai Angin Kencang Terjang Bogor, Atap Kantor Kecamatan Sukaraja Porak-Poranda
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu menilai kerjasama yang terjalin akan sangat meguntungkan bagi kedua belah pihak.
Mengingat, banyak wisatawan asal Saudi Arabia yang berkunjung ke kawasan Puncak.
Tag
Berita Terkait
-
Hujan Disertai Angin Kencang Terjang Bogor, Atap Kantor Kecamatan Sukaraja Porak-Poranda
-
Cari Ikan di Sungai Cipamingkis Pria Asal Jonggol Hanyut Ditemukan Meninggal Dunia
-
Banyak Pelonggaran, Sandiaga Uno Yakin 3,6 Juta Turis Asing Akan Datang ke Indonesia
-
Anggota DPRD Kabupaten Bogor 'Pelesir' ke Bali, Pengamat: Tak Punya Hati dan Hamburkan Uang Rakyat
-
Proliga 2022: Final Four Tetap Bergulir Tanpa Penonton
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
Terkini
-
4 Fakta Tangsel Terjepit Krisis Sampah Usai Bogor dan Serang Tutup Pintu
-
Presiden Prabowo Apresiasi Prestasi Bersejarah SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Indonesia
-
Pemkab Bogor Hentikan Paksa Kiriman Sampah Tangsel di Cileungsi
-
3 Rekomendasi Sadel Syte dan Gel Terbaik, Solusi Murah Agar Tulang Duduk Gak Tersiksa
-
Bukan Cuma Jinakkan Api, Damkar Bogor Jadi Pahlawan Penyelamatan Ribuan Kali di 2025