SuaraBogor.id - Bejat, mungkin kata itu tepat ditunjukkan kepada seorang ibu muda bernama Kanti Utami (35) yang nekad membunuh anak kandungnya sendiri dengan cara digorok.
Nama Kanti Utami (35) masih menjadi perbincangan usai aksi sadisnya membunuh anak kandung sendiri.
Ironisnya, dia mencoba menghabisi nyawa tiga anak-anaknya hingga mengakibatkan salah satu di antaranya tewas.
Tragedi memilukan yang terjadi di Desa Tonjong, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah pada Minggu, 20 Maret 2022 hingga kini masih dalam penanganan pihak kepolisian.
Mengutip dari berbagai sumber, berikut fakta-fakta ibu gorok anak kandung.
Gorok leher anak-anak
Pembunuhan terjadi sekitar pukul 04.30 WIB. Mulanya diketahui oleh Hamidah (52) yang tak lain bibi pelaku.
Awalnya Hamidah mendengar teriakan dari kamar dan memanggil warga bernama Irwan (46).
Keduanya membuka paksa pintu dengan palu dan melihat seorang anak sudah meninggal dunia dengan sayatan di lehernya.
Baca Juga: Kecanduan Video Porno, Ayah Perkosa Anak Kandung yang Sakit Hingga Tewas
Ketiga anak tersebut berusia 10 tahun, 7 tahun, dan 4 tahun. Anak yang berusia 7 tahun tersebut meninggal dunia dan dimakamkan di TPU Sokawera dekat rumahnya.
Sedangkan dua anak lainnya mengalami luka di dada dan leher. Anak Kanti Utami kini masih menjalani perawatan di rumah sakit.
Ingin selamatkan anak
Polisi langsung mengamankan Kanti Utami untuk menjalani pemeriksaan. Polisi pun menduga Kanti Utami mengalami depresi berat dan mengaku ingin menyelamatkan anaknya.
Ia menangis dan bercerita bahwa ia kebingungan karena masalah perekonomian. Kanti bahkan tidak tahu harus tinggal di mana dan ingin menyelamatkan anaknya agar tidak merasakan hidup susah.
Pernah jadi Make Up Artist
Kanti Utami dikenal sebagai sosok pendiam dan tak banyak bertingkah. Ia juga dikenal sebagai ibu yang sangat menyayangi anak-anaknya.
Tetangganya bahkan terkejut dengan tindakan yang dilakukan Kanti Utami yang dulu dikenal sebagai Make Up Artist (MUA). Namun, karena suatu alasan, ia kembali ke kampung halaman.
Suami tak pernah pulang
Suami Kanti diketahui bekerja di Jakarta sebagai satpam selama 6 bulan. Suaminya yang tidak kunjung pulang diduga membuat Kanti Utami stres.
Ia pun menjelaskan dengan menangis di kantor polisi dan mengaku bukan orang gila. Ia ingin dikasihi oleh suaminya. Namun, suaminya tak kunjung pulang dan sering menganggur sehingga tak mampu membayar kontrakannya.
“Saya enggak gila Pak. Saya pengin disayang sama suami. Tapi suami saya sering nganggur, saya enggak sanggup kalau kontrak kerjanya habis lagi,” kata Kanti.
“Mendingan mati aja, enggak perlu ngerasain sedih. Harus mati biar enggak sakit kayak saya, dari kecil saya memendam puluhan tahun,” sambungnya.
Masih diselidiki Polres Brebes
Kanti Utami (35) masih terperiksa atas kasus tersebut. Polisi menyebut, Kanti masih harus menjalani tahap pemeriksaan psikolog di RSUD dr Soeselo Slawi Kabupaten Tegal.
“Status masih terperiksa, terduga pelaku saat ini masih menjalani beberapa tahap observasi tes kejiwaan di RSUD dr Soeselo Slawi selama 7 sampai 14 hari. Tapi kami sudah melakukan pemeriksaan empat saksi atas kasus itu,” kata Kapolres Brebes, AKBP Faisal Febrianto dalam keterangannya di hadapan wartawan.
Berita Terkait
-
Hasil Real Count Pilkada 2024 Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Jakarta, Siapa Unggul?
-
7 Cuitan Menohok usai Pilkada Jateng 2024: Parah- Tolong Selamatkan
-
Luthfi-Taj Yasin Unggul Hitung Cepat, PWNU Jateng Berharap Janji Ditepati
-
Kemenangan Ahmad Luthfi di Depan Mata, Netizen Kasihani Warga Jateng: Semoga Selamat
-
Keluarga Siswa SMK Semarang Tewas Ditembak Resmi Lapor Polisi Atas Dugaan Pembunuhan dan Penganiayaan
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Kereta Api Bawa Berkah, Pemkab Bogor dan KAI Jalin Kerja Sama Kembangkan Kawasan
-
Hasil Quick Count Pilkada Depok: Supian Suri-Chandra Rahmansyah Unggul 54,5 Persen
-
Akui Kekalahan, Mantan Ajudan Iriana Jokowi Ucapkan Selamat kepada Dedie A Rachim
-
Drama Kecelakaan di Bogor, Pajero Ugal-ugalan Tabrak Lari Lima Kendaraan, Satu Orang Luka Berat
-
KPU Kabupaten Bogor Salahkan Paslon 1 dan 2 Gara-gara Partisipasi Pemilih Turun?