SuaraBogor.id - Dokter Richard Lee bakal menggugat balik Razman Arif Nasution. Ia juga bahkan bakal meminta ganti rugi sebesar Rp 500 miliar pada Razman Arif.
Dokter Richard Lee mengaku merasa tersinggung dan nama baiknya tercemar oleh pernyataan mantan pengacaranya tersebut.
Razman Arif Nasution dinilai telah merusak citra klinik kecantikan milik Dokter Richard Lee.
"Skincare saya, klinik saya dibilang abal-abal. Itu merusak brand saya dan selama ini kalian tahu, saya nomor satu memerangi skincare abal-abal. Jadi saya sangat tersinggung dan ini mencemarkan nama baik saya," kata Richard Lee di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa (21/6/2022).
Dokter Richard Lee merasa selama ini sudah amat sabar mendiamkan segala ocehan mantan kuasa hukumnya itu. Namun, kali ini ia takkan tinggal diam usai dapat dukungan dari kuasa hukumnya.
"Sekian lama saya diam, saya dizalimi, sekian banyak dicemarkan, saya nggak balas sampai saya cerita sama pengacara saya, dan pengacara bilang 'gila lu baik banget, harusnya kita yang gugat'," katanya.
Didukung kuasa hukumnya, Richard Lee bakal segera layangkan gugatan perdata terhadap Razman Arif Nasution. Tak tanggung-tanggung, dia minta ganti rugi Rp500 miliar dari Razman.
"Pengacara saya menyarankan kita gugat balik, itu sudah saya setujui kita akan gugat balik, materiil dan immateriil," ujarnya.
Jumlah tersebut merupakan kalkulasi dari kerugian materiil dan immateriil selama perselisihannya dengan Razman terjadi. Ia lantas menyindir bahwa jumlah tersebut tak sebanding dengan yang dituntut Razman kepadanya.
Baca Juga: Dokter Richard Lee Siap Gugat Balik Razman Arif Nasution, Tuntut Ganti Rugi Rp 500 Miliar
"Kita akan gugat balik sebesar Rp 500 M dan itu menurut saya kecil dibandingkan yang beliau katakan ke saya," kata Richard Lee.
Razman Arif Nasution sebelumnya menggugat dokter Richard Lee sebesar Rp20 miliar. Kerugian sebanyak itu ia klaim imbas diberhentikan sepihak oleh Richard Lee sebagai pengacara. Kini, kasus tersebut masih berjalan dan akan masuk ke pokok perkara pekan depan.
Berita Terkait
-
Kulit Glowing Bebas Noda Hitam! 4 Moisturizer yang Mengandung Symwhite 377
-
5 Skincare Murah BPOM buat Bapak-Bapak 40 Tahun ke Atas, Wajah Glowing Samarkan Penuaan
-
4 Serum Probiotik, Solusi Rawat Skin Barrier Sehat dan Kulit Terhidrasi!
-
7 Rekomendasi Moisturizer Terbaik agar Wajah Cerah dan Lembap, Cuma Rp20 Ribuan
-
Dituntut 2 Tahun Penjara, Razman: Kalau Saya Dihukum, Imunitas Pengacara Terancam!
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
7 Sepatu Lari Murah 200 Ribuan untuk Pelajar: Olahraga Oke, buat Nongkrong Juga Kece
-
Masih Layak Beli Honda Jazz GK5 Bekas di 2025? Ini Review Lengkapnya
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Jejak Digital Kejam! Pengakuan Lawas 'Seks Bebas' Erika Carlina Viral, Seruan Boikot Menggema
-
Bekingan PTPN Tak Berguna, Menteri LHK Ultimatum 13 Perusahaan di Puncak: Bongkar atau Penjara
-
Monumen Helikopter Puma SA 330: Ikon Sejarah dan Kebanggaan Baru di Jantung Bogor
-
Harga HP Samsung Spesifikasi Terbaik
-
Modal HP Doang! 3 Aplikasi Edit Video Terbaik Bikin Konten Kamu Naik Kelas