SuaraBogor.id - Viral sebuah video yang memperlihatkan aksi pengendara mobil merekam seorang oknum polisi. Video tersebut viral di laman media sosial Tiktok.
Dalam video yang diunggah akun @dionwidjaja terlihat seorang polisi tengah berbicara dengan si perekam video yang juga pengendara mobil.
Dalam rekaman video itu tampak motor si polisi terparkir di mobil si perekam video.
"Dulu saya juga pernah diberhentikan polisi di jakpus, saya videoin malah kabur. Lalu minggu depannya saya lihat polisi ini beraksi lagi di pecenongan tengah malam," tulis narasi di unggahan video tersebut.
Baca Juga: Momen Thariq Halilintar dan Fuji Saling Cium Ketek Jadi Viral
Entah apa yang mereka bicarakan, namun si polisi memilih untuk pergi meninggalkan si pengendara mobil saat tahu dirinya direkam.
"Sambil di video aja biar jelas," kata si perekam.
"Nah ini yang salah, sampeyan sok-sok ini, haduh," jawab si polisi dan langsung menuju ke arah motornya.
Si perekam kemudian sempat bertanya identitas si polisi. "Tomi," jawab si polisi yang langsung tancap gas dengan motornya.
Sontak saja video ini pun mendapat cibiran dari warganet kepada oknum polisi tersebut. Banyak juga warganet yang gagal fokus dengan plat nomor si polisi yang ternyata sudah mati.
Baca Juga: Video Viral Abu Bakar Baasyir Akhirnya Mau Mengakui Pancasila
"plat nya minta THR," tulis akun @har***
"Plat motornya aja udah mati. Gimana sih pak?" sambung akun lainnya.
"kalau dia ga salah ngapain lari ya ga ya ga," unggah akun @tik***
"susah ya pak nyari duit sampingan sekarang? Skrg masyarakat sdh byk yg cerdas pak,"
Belum jelas mengapa si polisi memilih untuk meninggalkan si perekam video. Pun belum diketahui penyebab polisi menghentikan si pengendara mobil.
Berita Terkait
-
Ferdy Sambo Trending, Dikaitkan dengan Polisi Tembak Siswa SMK di Semarang
-
Beredar Video Mobil Rusak Usai Isi Pertamax, Apa Kata Pertamina?
-
Tolak PPN 12% Viral di X, Apakah Seruan Praktik Frugal Living Efektif?
-
Kasus Siswa SMK Ditembak Polisi: 4 Anak Jadi Tersangka, Status Oknum Penembak Masih Tanda Tanya
-
Kronologi Siswa SMK Tewas Ditembak Polisi Versi Kapolrestabes Semarang Tuai Sorotan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor