SuaraBogor.id - Timnas Indonesia U-19 malam ini akan kembali bertanding dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 melawan Hong Kong, Jumat (16/9/2022) malam.
Laga Timnas Indonesia U-19 vs Hong Kong akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya Jumat (16/9/2022) pukul 20.00 WIB.
Pertandingan kedua tim tersebut malam ini bisa disaksikan melalu tv swasta Indosiar atau disaksikan secara live streaming di Vidio.com.
Timnas Indonesia U-19 mesti menang melawan Hong Kong bila ingin memuluskan jalan ke putaran final Piala Asia U-20 2023.
Baca Juga: 3 Alasan Timnas Indonesia U-20 Bisa Menang Mudah atas Hong Kong
Jelang pertandingan malam ini, Skuad Garuda Nusantara mempunyai modal bagus dibanding Hong Kong. Pada pertandingan sebelumnya melawan Timor Leste, Timnas U-19 berhasil memperoleh poin penuh dengan skor 4-0.
Sedangkan, Hong Kong mesti menelan pil pahit lantaran dikalahkan oleh Vietnam dengan skor 1-5 pada matchday pertama Grup F.
Namun, tim asuhan Shin Tae-yong pantang meremehkan rivalnya. Baik Timnas Indonesia amupun Hong Kong, tentu sama-sama mengincar poin penuh. Karenanya, pertandingan keduanya diprediksi berlangsung alot.
Untuk kondisi pemain jelang laga amelawan Hong Kong, Shin Tae-yong menyebut pemainnya dalam keadaan baik dan ia mengaku optimistis Skuad Garuda mesti menang.
"Kondisi para pemain baik-baik saja, tidak ada cedera serius. Dan besok wajib menang," tegas Shin Tae-yong, Kamis (16/9/2022).
Baca Juga: Usai Bantai Timor Leste 4-0, Timnas Indonesia U-19 Lawan Hong Kong Malam Ini
Di sisi lain, Pelatih Hong Kong U-20, Cheung Kin Fung, mengaku sudah mengetahui kekuatan tim di bawah asuhan juru taktik asal Korea Selatan itu.
Cheung Kin Fung bahkan mengungkap kekhawatiran atas skuad asuhan Shin Tae-yong. Karenanya, ia akan memperhatikan gaya permainan timnas.
"Menurut saya kekuatan Indonesia sangat kuat dalam menyerang. Striker bisa menusuk di antara pemain belakang. Dan pertahanan Indonesia sangat kuat," terangnya usai lawan Vietnam.
Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U-19 vs Hong di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Rabu (16/9/2022) pukul 20.00 WIB.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Pesan Lama Alfred Riedl Heboh Lagi saat Shin Tae-yong Bawa Timnas Indonesia ke Level Dunia
-
CK Song Pengusaha Apa? Bisnis Teman STY yang Borong 1500 Tiket Timnas Buat Orang-orang Bermimpi Jadi Karyawan
-
Ordal Timnas Indonesia Bocorkan Tindakan Shin Tae-yong soal Striker Sering Mandul Gol: Catatan Besar Kami!
-
Cerita 'Indra Keenam' Shin Tae-yong Putuskan Marselino Ferdinan Starter Lawan Arab Saudi, Ternyata Terbukti Gacor
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada Bogor? Ini Kata Bawaslu
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor