SuaraBogor.id - Dua pemain Persikabo 1973 yakni Dimas Drajad dan Syahrul Trisna dipanggil PSSI untuk memperkuat Timnas Indonesia, pada laga FIFA Matchday melawan Timnas Curacao.
Untuk diketahui, pertandingan Timnas Indonesia vs Curacao sendiri akan dilangsungkan di pada 24 dan 27 September, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), dan Stadion Pakansari, Bogor.
Menanggapi pemanggilan dua anak asuhnya, pelatih Persikabo 1973, Djajang Nurdjaman menyebut itu langkah yang sangat tepat.
“Mereka layak mendapatkan tempat di Timnas Senior karena memiliki kualitas sangat bagus dan tidak jauh berbeda dengan pemain asing yang ada di Liga 1,” kata Djanur-sapaan akrab Djajang Nurdjaman, mengutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com, Senin (19/9/2022).
Menurut dia, membela Timnas itu sama dengan membela negara. “Jadi, selain kualitas individu yang harus bagus dan layak membela Timnas, attitude juga harus sama baiknya. Jangan, sampai pemain timnas punya prilaku buruk. Dan saya pastikan kedua pemain Persikabo yang dipanggil Timnas, Dimas Drajad dan Syahrul Trisna mempunyai attitude sangat bagus sekali,” jelas Djanur.
“Saya berharap Dimas Drajad, dan Syahrul Trisna mampu memanfaatkan moment ini untuk menujukan kemampuan terbaiknya untuk negara. Karena, dengan membela timnas maka sebuah kebanggan akan didapat karena tidak semua bisa membela timnas, hanya pemain-pemain terbaik yang ada di timnas,” pungkas Djanur.
Berikut Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia, mengutip dari PSSI.
1. Muhammad Riyandi (Persis Solo)
2. Nadeo Arga Winata (Bali United)
3. Syahrul Trisna Fadillah (Persikabo)
4. Muhammad Ferrari (Persija)
5. Asnawi Mangkualam (Ansan)
6. Elkan Baggott (Gillingham)
7. Pratama Arhan (Tokyo Verdy)
8. Fachrudin Aryanto (Madura United)
9. Rizky Ridho (Persebaya)
10. Koko Ari (Persebaya)
11. Rachmat Irianto (Persib)
12. Marselino Ferdinan (Persebaya)
13. Ricky Kambuaya (Persib)
14. Marc Klok (Persib)
15. Syahrian Abimanyu (Persija)
16. Dendy Sulistyawan (Bhayangkara)
17. Egy Maulana Vikri (ViOn Zlate)
18. Yakob Sayuri (PSM)
19. Witan Sulaeman (AS Trencin)
20. Saddil Ramdani (Sabah FC)
21. Muhammad Ramadhan Sanantha (PSM)
22. Dimas Drajad (Persikabo)
23. Muhammad Rafli (Arema FC).
Baca Juga: Agenda Shin Tae-yong usai Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
Berita Terkait
-
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Golput Meski Ber-KTP DKI Jakarta? Ini Penyebabnya
-
3 Pemain yang Seharusnya Dapat Kesempatan Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
-
Ketum PSSI Beberkan 2 Posisi Butuh Naturalisasi Tambahan, Jairo Reidewald dan Miliano Jonathans Segera Diproses?
-
Siapa Jeffrey Rijsdijk? Pemain Keturunan Indonesia Jebolan Klub Thom Haye
-
Kabar Jordy de Kat: Hidup Mewah Era LPI Berakhir Pahit di Tangan Alfred Riedl
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kolaborasi Hebat! IPB dan Pemkab Bogor Siap Atasi Krisis Pangan di Bumi Tegar Beriman
-
Bogor Jadi Sorotan, Zonasi PPDB Diskriminatif dan Picu Korupsi? Gibran Minta Ini ke Mendikdasmen
-
Prabowo Dipastikan Nyoblos di TPS 08 Bojongkoneng, Bakal Didampingi Langsung Pj Gubernur hingga Pj Bupati Bogor
-
Strategi Belanja Saat Promo 12.12 2024 Blibli, Bisa Dapat Untung Banyak
-
Cianjur Darurat Bencana, Pergerakan Tanah Paksa Ratusan Warga Tinggalkan Rumah