SuaraBogor.id - Timnas Indonesia berhasil mempertahankan kemenangan usai mengalahkan palestina di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat pada Jumat malam.
Skor 2-0 untuk kemenangan Garuda Muda membuat Indonesia merebut puncak klasemen sementara Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Sumbangan gol hasil bunuh diri bek Palestina Ibrahim Alfuqaha dan sepakan bek kiri Habil Abdillah Yafi membuat Indonesia mengoleksi sembilan poin dari tiga laga.
Skuad asuhan pelatih Bima Sakti itu mengungguli Malaysia yang mengantongi tujuh poin dari tiga pertandingan.
Karena tiga tim lain yaitu Uni Emirat Arab (UEA), Guam dan Palestina dipastikan tidak lolos dari kualifikasi, maka dua tim terbaik di Grup B diperebutkan oleh Indonesia dan Malaysia.
Pertandingan terakhir Grup B Indonesia kontra Malaysia pada Minggu (9/10) di Stadion Pakansari pun akan menjadi penentu. Indonesia hanya membutuhkan hasil seri dari pertandingan tersebut untuk menjadi juara grup.
Jika menjadi kampiun grup, Indonesia akan melaju langsung ke Piala Asia U-17 2023.
Namun, andai kalah dari Malaysia, Indonesia akan menduduki peringkat kedua dan kelolosan ke Piala Asia U-17 2023 hanya dapat diraih jika berstatus masuk sebagai enam "runner up" terbaik dari 10 grup yang ada pada kualifikasi.
Pada laga versus Palestina, Indonesia menekan sejak awal laga. Hasilnya, skuad berjuluk Garuda Asia itu unggul terlebih dahulu pada menit kedelapan via gol bunuh diri bek Palestina Ibrahim Alfuqaha.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U-17 2023: Tekuk Palestina 2-0, Timnas Indonesia Gusur Malaysia
Setelah itu, Indonesia terus memberikan masalah bagi pertahanan Palestina. Pada menit ke-13, misalnya, sepakan Muhammad Kafiatur membentur mistar gawang.
Petaka datang untuk Indonesia menjelang menit ke-40 dengan cederanya kapten sekaligus bek tengah andalan Muhammad Iqbal Gwijangge. Iqbal kemudian diganti oleh Mohamad Andre Pangestu.
Memimpin satu gol, Indonesia tak mengendurkan serangan ke benteng lawan pada paruh kedua. Strategi itu berbuah gol pada menit ke-51 ketika sepakan Habil Abdillah Yafi dari luar kotak penalti melengkung masuk ke gawang Palestina.
Satu menit kemudian, Palestina mendapat kesempatan untuk memperkecil kedudukan melalui tendangan penalti. Sepakan 12 pas diberikan wasit asal Qatar Mohammed Ahmed Al-Shammari karena kiper Indonesia Andrika Fathir Rachman melanggar pemain Palestina Ahmed Sulaiman.
Musam Alshaer maju sebagai eksekutor penalti, tetapi bola tendangannya membentur mistar dan keluar dari gawang. Musam menyepak kembali bola itu dan melesakkan gol, tetapi wasit tidak mengesahkannya.
Setelah itu, Indonesia berada di bawah tekanan Palestina. Tetapi tim "Garuda Asia" itu mampu mempertahankan keunggulan dan mengunci kemenangan 2-0. [Antara]
Berita Terkait
-
Hasil Kualifikasi Piala Asia U-17 2023: Tekuk Palestina 2-0, Timnas Indonesia Gusur Malaysia
-
Menang 2-0 Atas Palestina, Timnas Indonesia Kokoh di Puncak Klasemen Grup B
-
Half Time: Keunggulan 1-0 Timnas Indonesia atas Palestina Tutup Babak Pertama
-
Kejari Bogor Tetapkan ASN Kota Tebing Tinggi Jadi Tersangka Obstruction of Justice
-
Palestina Bikin Gol Bunuh Diri, Timnas Indonesia U-17 Sementara Unggul 1-0
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Inovasi Berkelanjutan Faber Instrument Tampil Mengesankan di BRI UMKM EXPO(RT)
-
Puluhan Warga Penuhi Area Kebakaran Hebat di Bogor Hingga Persulit Kerja Damkar
-
Wajib Dikunjungi Akhir Tahun! 4 Hidden Gem Bogor yang Bikin Feed Instagram Auto Jepang dan Santorini
-
Kronologi Mencekam Kematian Alvaro: Diculik di Masjid, Dibekap, hingga Jasad Disembunyikan
-
Sebelum Dibuang di Bogor, Ayah Tiri 3 Hari Simpan Jasad Alvaro di Garasi Mobil