SuaraBogor.id - Pemerintah Kota Bogor dalam waktu dekat ini akan membangun pusat kuliner di Jalan Pajajaran, Kota Bogor.
Pembangunan ini akan dilaksanakan melalui kerja sama antar Pemkot Bogor dan Perumda Tirta Pakuan serta PT Tirta Investama (Danone Aqua).
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah menjelaskan bahwa, pembangunan pusat kuliner merupakan keinginan Wali Kota Bima Arya. Hal itu juga bertujuan untuk menata dan merapihkan para PKL yang sudah kian menjamur.
“Pembangunan pusat kuliner di Jalan Pajajaran ini akan dibantu melalui dana CSR PT Tirta Investama, yang mana ini sejalan dengan program mereka yakni membantu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM),” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah.
Ia mengatakan, PT Tirta Investama (Danone Aqua) meminta untuk membangun selain pusat kuliner. Namun hal tersebut masih dalam pembahasan. Akan dibuat MoU terlebih dahulu antara Wali Kota Bogor dan PT Tirta Investama.
Syarifah menuturkan, terkhusus pusat kuliner di Jalan Pajajaran ini sudah memiliki desain dan ditargetkan bisa rampung sebelum Hari Jadi Bogor (HJB) pada 3 Juni mendatang.
“Dari Danone Aqua minta tidak hanya membangun satu pusat kuliner di Jalan Pajajaran, tapi juga di lokasi lainnya yang masih dalam pembahasan lebih lanjut,” jelas Syarifah, mengutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com.
Sementara itu, Senior On Premise Manager Jawa Barat PT Tirta Investama (Danone Aqua), M. Taufan Raditya mengatakan, pihaknya menyambut baik apa yang sudah dibahas dengan Pemkot Bogor.
Hal tersebut juga dalam rangka pemanfaatan lahan untuk dijadikan tempat sentral kuliner di Jalan Pajajaran. Apalagi ini juga sejalan dengan program Danone yang memang ingin membantu pertumbuhan dan perkembangan UMKM yang ada di Jawa Barat.
Baca Juga: Terima Kunjungan Resmi di Istana Bogor, Jokowi Senang Timor Leste Diterima Jadi Anggota ASEAN
“Kami sudah lakukan hal ini juga di Kota Bandung bekerjasama dengan Pemkot Bandung dan sekarang ini kami membuka peluang kerja sama dan berkolaborasi dengan Pemkot Bogor,” jelasnya
Ia menuturkan, diperkirakan ada sekitar 37 tenan UMKM kuliner yang akan mengisi pusat kuliner ini. Sementara, untuk pembangunan di titik lainnya masih menunggu informasi dari Pemkot Bogor.
“Dari kami harapannya bisa membangun sekitar empat atau lima titik pusat kuliner di Kota Bogor,” tutup Taufan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
Pilihan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
Terkini
-
Saung Batu Penganten Bogor! Destinasi Wisata Alam Cocok untuk Family Gathering, Wajib Dicoba Gen Z
-
Misteri Pembobolan Rumah Kosong di Bogor Raya, Jejak Pelaku Brankas Ratusan Juta Terendus
-
Mengejutkan! Menkeu Purbaya Ancam Bubarkan Satgas BLBI, Sebut Bikin Ribut, Hasil Nol
-
Bukan Hanya Bogor, 3.000 Desa Terjebak dalam Hutan, Mendes PDT Cari Solusi Darurat
-
Mimpi Besar Bilqis, Insinyur Sipil Lulusan Munchen yang Bertekad Ratakan Sekolah di Pelosok Negeri