SuaraBogor.id - Warga Kabupaten Bogor mulai merasakan Kekeringan di sejumlah wilayah.
Pasalnya ada 7 Kecamatan di Kabupaten Bogor yang krisis air bersih akibat kekeringan tersebut.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (DPBD) Kabupaten Bogor mencatat, pihaknya sudah menyalurkan sebanyak 12.000 liter untuk membantu warga yang kekeringan.
"Datanya dari bulan Juni sudah ada, cuma ga terus-terusan. Sampai hari kemarin itu sudah 210.000 liter," kata Plt Kasi Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Cecep Dais, Kamis 3 Agustus 2023.
Tujuh Kecamatan itu, kata dia, yakni Kecamatan Nanggung, Jasinga, Cijeruk, Cibungbulang, Jonggol, Cisarua dan Rancabungur.
Ia mengaku, pemberian bantuan air bersih itu disalurkan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Warga, kata dia, bisa melapor jika terjadi kekeringan di wilayah mereka.
"Sebenarnya saat ini masih situasional, kita menanganinya jika ada permintaan saja. Jadi saat ini belum ada kondisi darurat bencana kekeringan," jelas dia.
Cecep menyebut, BPBD Kabupaten Bogor menerima banyak permintaan air bersih.
Hari ini, lanjut dia, pihaknya mengirimkan air bersih di tiga Kecamatan diantaranya adalah, Kecamatan Rancabungur, Cisarua dan, Kecamatan Nanggung.
Baca Juga: Satu RW Positif Narkoba: Siap-siap Bakal Ada Tes Urine Untuk Semua RT dan RW di Bogor
"Memang untuk beberapa hari ini agak meningkat permintaannya karena sekarang juga sudah memasuki musim kemarau juga. Untuk hari ini kita penyalurannya di tiga Kecamatan," papar dia.
Disamping itu, dirinya membeberkan bahwa, permintaan air bersih yang paling banyak ini terdapat di wilayah Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor
"Permintaan paling banyak itu di jasinga, ada tiga desa," tutur dia.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Gak Perlu Macet ke Puncak Atas! Ini 4 Spot Wisata Alam & Staycation Hits di Ciawi Bogor
-
3 Rekomendasi Gear Set Sepeda Terbaik 2026 Mulai Rp100 Ribuan, Wajib Upgrade!
-
Kaleidoskop 2025: 9 Kasus Viral Guncang Bogor, Dari Pengoplos Gas Hingga Tragedi Shalat Subuh
-
Niat Berbakti Berujung Maut, Pemuda Bojonggede Tewas Terpanggang di Atas Pohon
-
Senin Depan Berlaku! Flyover Cibinong Resmi Pasang ETLE, Melanggar Langsung Dapat 'Surat Cinta'