SuaraBogor.id - Warga Kampung Cinangneng, RT 01/02, Desa Cihideung, Kecamatan Ciampea, digemparkan dengan penemuan mayat seorang kakek-kakek.
Peristiwa penemuan mayat seorang kakek itu ditemukan di sebuah area perkebunan dengan kondisi bersimbah darah. Kakek itu sendiri ditemukan oleh sang anaknya.
Kapolsek Ciampea, Kompol Suminto mengatakan bahwa korban yang berinisial IJ (81) berprofesi hari-hari sebagai petani.
"Bermula saat anaknya mencari keberadaan ayahnya ke saung namun tidak ditemukan,” kata Suminto, dikutip dari Metropolitan -jaringan Suara.com.
Setelah itu, lanjut Suminto, anak korban melakukan pencarian di area perkebunan, tempat biasa sang ayah bekerja dan ditemukan dalam keadaan mengenaskan.
"Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dengan posisi telentang dan bersimbah darah, selanjutnya korban dibawa ke rumahnya oleh keluarga,” kata dia.
"Korban mengalami luka di jempol tangan kanan diduga akibat benda tajam, kaos dalam warna putih bercak darah di bagian dada, menggunakan kaos warna hitam, celana pendek warna hitam dan sarung golok yang berada di pinggang,” sambung dia.
Suminto mengatakan bahwa hingga saat ini pihaknya masih menunggu hasil otopsi usai korban pindahkan ke Rumah Sakit (RS) Kramatjati.
“Korban sendiri sudah dimakamkan sejak Kamis, 23 November 2023,” ungkapnya.
Baca Juga: Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Wanita Asal Cibinong Diteror Order Makanan Fiktif
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Fatayat NU Siap Jadi Motor Ekonomi Perempuan di Pelosok Bogor
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 111 Kurikulum Merdeka
-
Wajah Baru Transportasi Bogor: Angkot Tua Bakal Dihapus, Skema Ganti Kendaraan Diperketat
-
Lautan Manusia di Pakansari: UAS dan Bupati Rudy Susmanto Ketuk Pintu Langit untuk Bogor
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 121 Kurikulum Merdeka