SuaraBogor.id - Sebuah pohon di pinggir jalan Puncak, tepatnya di Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas yang merupakan jalur Puncak tumbang, Jumat (26/1/2024) malam. Pohon tumbang itu kemudian menyebabkan jalur Puncak tertutup.
Petugas gabungan Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Cianjur, Jawa Barat kemudian melakukan penanganan pohon tumbang untuk kembali membuka jalur Puncak.
Kepala BPBD Cianjur, Asep Sukma Wijaya mengatakan, pohon berukuran besar di di Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, tiba-tiba tumbang setelah hujan deras disertai angin kencang di sekitar lokasi.
Kata Asep, insiden pohon tumbang di jalur Puncak itu mengakibatkan dua kendaraan mengalami rusak berat akibat tertimpa pohon.
Baca Juga: Diduga Lalai, Polisi Olah TKP Kecelakaan Beruntun di Puncak Bogor Gunakan Alat TAA
"Dua sepeda motor dan satu unit mobil rusak berat tertimpa pohon berukuran sangat besar yang melintang jalan utama penghubung Kabupaten Cianjur dan Bogor, tidak ada korban jiwa, satu orang dilaporkan mengalami luka patah," ungkapnya.
Petugas gabungan terdiri dari BPBD, Damkar dan PMI Cianjur serta petugas kepolisian masih berusaha memotong pohon yang tumbang agar dapat arus lalu lintas dapat kembali berjalan normal.
Selama proses evakuasi dilakukan petugas, antrean kendaraan dari kedua arah terlihat memanjang dengan ekor antrean mencapai 5 kilometer tidak bergerak dari kedua arah.
Karenanya, Asep mengaku pihaknya bersama petugas gabungan berupaya melakukan penanganan cepat pohon tumbang di jalur Puncak menggunakan alat bermesin.
"Kami menargetkan penanganan pohon tumbang dapat tuntas sebelum tengah malam karena ukurannya cukup besar, sedangkan arus lalulintas cukup tinggi menuju Bogor atau sebaliknya menuju Cianjur," katanya.
Baca Juga: Mengerikan, Video Detik-detik Truk Boks Bermuatan Air Mineral Alami Rem Blong di Puncak
Seiring masih tingginya curah hujan hingga Februari berdasarkan informasi dari BMKG, pihaknya meminta pengguna jalan tetap waspada dan berhati-hari terutama saat melintas di jalur rawan bencana longsor, banjir dan pohon tumbang di sepanjang jalur utama Puncak-Cianjur.
Berita Terkait
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
-
Kang Dedi Mulyadi Contek Gaya Prabowo, Sapa Warga Cianjur dari Atas Kap Mobil
-
Pemerintah Ungkap Nasib Pembangunan Tol Puncak Setelah Efisiensi Anggaran
-
Eks Kapolsek Mulia Puncak Jaya Papua Tewas Ditembak TPNPB-OPM di Depan Warung Kelontong Miliknya
-
70 Persen Pemudik Telah Masuk Jakarta, Puncak Arus Balik Mudik Lebaran Telah Dilewati
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Aktivitas Gempa Meningkat, Gunung Gede dalam Pantauan Ketat
-
Dirut TSI Bantah Eksploitasi: Kami Justru Rawat dan Selamatkan Mereka dari Prostitusi
-
Hadiri Launching BISKITA Trans Pakuan, Ketua DPRD Kota Bogor Dukung Pengoperasian Kembali
-
Terima Aksi Demonstrasi Mahasiswa, DPRD Kota Bogor Perjuangkan Aspirasi
-
Hasil Rapat Paripurna: DPRD Kota Bogor Tetapkan Tatib Baru dan Bentuk Empat Pansus