SuaraBogor.id - Kantor Pertanahan (Kantah) kabupaten Bogor 1, memberikan pelayanan kepada setiap pemohonnya dengan bernuansa merah putih jelang pertandingan Uzbekistan U-23 Vs Indonesia U-23.
Aksi ini disebut sebagai bentuk apresiasi akan prestasi gemilang dari Timnas U-23 dibawah asuhan coach Shin Tae Yong di perhelatan Piala Asia U-23 tahun 2024.
Perlu diketahui perhelatan seminal final Piala Asia U23 AFC 2024 Uzbekistan U-23 Vs Indonesia U-23 berlangsung malam ini.
Surveyor Pengukuran pada Kantah Kabupaten Bogor 1, Eri Prihadi mengatakan, aksi yang dilakukan ini merupakan rangka memeriahkan piala Asia.
Kendati demikian dukungan secara moral dilakukannya kepada para masyarakat yang hadir dikantor administrasi tersebut dengan melakukan dekorasi ruang pelayanan bernuansa merah putih sebagai bentuk dukungan secara moral kepada tim asuhan Shin Tae Yong tersebut.
"Kami memilih konsep ini hanya sebagai bentuk perasaan nasionalisme, dengan begitu kita merasa mendukung timnas U-23 Indonesia secara langsung," ujar Eri Prihadi kepada wartawan, Senin (29/4/2024).
Ia menerangkan, jika masuknya Indonesia di semi final Piala Asia U-23 dengan membungkam Korea Selatan di ajang Adu Penalti dengan skor 10-11, hal itu merupakan sejarah dalam persepakbolaan Indonesia.
"Ini sejarah bagi bangsa Indonesia, karena Indonesia di piala Asia tahun 2024, satu-satunya negara dari Asia Tenggara yang lolos ke semi final diajang bergengsi tersebut. Apalagi, kita dikepung oleh tim-tim sepak bola hebat se-benua Asia. Dan saat ini kita sebagai warga negara Indonesia patut berbangga," ucapnya
"Prediksi saya dan para staf BPN Cibinong Kabupaten Bogor ini tak muluk-muluk, Indonesia menang 1-0 dari Uzbekistan yang secara langsung akan membawa Timnas Indonesia U-23 lolos ke Final Piala Asia 2024," tambang Eri.
Baca Juga: Muncul Cawalkot Muda Kota Bogor Seperti Sendi Fardiansyah, Bima Arya: Harus Punya Gagasan
Tak hanya itu, sambung dia, Kantah Kabupaten Bogor 1 juga nanti malam akan mengadakan nonton bareng (Nobar) yang berlangsung di kantor BPN Cibinong tersebut, dimulai sejak 20.00 WIB.
"Dan jangan lupa saksikan juga, kami juga mengadakan nobar yang diperuntukkan bagi umum dan free tidak dipungut biaya serta ada pemberian snack gratis saat pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan berlangsung," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Damkar Bogor Gandeng Media Jadi Jembatan Edukasi Tanggap Bencana dan Bahaya Kebakaran
-
3 Rekomendasi Botol Minum Sepeda Terbaik 2026, Harga Mulai Rp50 Ribuan
-
BRI Salurkan Bonus dan Literasi Keuangan untuk Atlet SEA Games 2025
-
4 Fakta Tangsel Terjepit Krisis Sampah Usai Bogor dan Serang Tutup Pintu
-
Presiden Prabowo Apresiasi Prestasi Bersejarah SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Indonesia