SuaraBogor.id - Kecelakaan maut yang melibatkan dugaan anggota Brimob viral di media sosial usai salah satu keluarga korban mengungkapkan kejadian yang terjadi pada 11 November 2023 lalu diviralkan di media sosial miliknya.
Pengacara Keluarga Korban almarhum Divamaulana Mustolih Siradj memaparkan bahwa kejadian itu bermula saat korban Diva Maulana Akbar bersama temannya, Adi.
Mereka berboncengan menggunakan motor Honda CB milik Diva maulana menuju rumah Siti Mardiana alias Diana yang tinggal di Cibinong untuk menjemput Diana di rumahnya. Sesampainya di Pakansari, mereka bertiga tengah bersantai hingga tengah malam.
Pada pukul 00:00 dini hari, kedua korban Diva dan Diana pamit kepada Adi untuk berkeliling di Stadion Pakansari menggunakan motor milik Diva.
Baca Juga: Dua Nyawa Melayang Diduga Akibat Ditabrak Oknum Brimob, Kasus Terungkap Setelah Setengah Tahun
"Divamaulana dan Diana belum juga kembali padahal sebelum pergi mengatakan akan kembali dalam waktu tidak lama," papar dia, Kamis (2/5/2024).
Karena tidak kunjung muncul, Adi kemudian beranjak mencari dua temannya itu. Dalam pencarian tersebut Adi menjumpai tukang kopi pinggir jalan yang menginformasikan bahwa ada kecelakaan antara mobil dan motor yang tidak jauh dari dia berada.
"Lantas Adi bergegas menuju lokasi yang dimaksud, yakni Jl. Lingkar Dalam GOR Pakansari dimana disitu dia mendapati ada motor milik Diva Honda CB yang ringsek dan dihadapannya ada mobil Honda Brio warna hitam Nopol B 1497 JUJ (berdasarakan sistem di Samsat, pajak mobil ini mati dua tahun lebih) yang juga ringsek dibagian depan," papar dia.
Kekhawatiran Adi makin menjadi, sehingga ia memberanikan diri mencari dua temannya itu ke rumah sakit terdekat.
"Adi pun lantas berinisiatif untuk mencari informasi ke beberapa rumah sakit terdekat sampai ke wilayah Sentul. Sampai kemudian ada orang yang kemudian menyarakankan agar Adi mencari korban kecelakaan ke RSUD Cibinong. Benar saja disana dia mendapat informasi dari petugas keamanan rumah sakit bahwa ada korban kecelakaan yang tidak lain Divamaulana dan temannya Siti Mardiana (Diana) yang sudah berada di IGD," papar dia.
Baca Juga: Adik Tewas Diduga Ditabrak Oknum Brimob, Kakak Berjuang Cari Keadilan: Pelaku Acungkan Jari?
Pelaku Ahmad Rizki Viranto yang merupakan anggota Brimob Kedung Halang saat itu mengaku sebagai penolong kedua korban.
Berita Terkait
-
Lagi Tren Joget THR: Apakah Terinspirasi dari Tarian Yahudi?
-
Viral Denny Landzaat Fasih Bahasa Indonesia di Maluku, Shin Tae-yong Kena Sindir
-
Viral, Apakah Ada Doa Mengusir Tamu Agar Cepat Pulang?
-
Viral! Wanita Ini Punya Cara Jitu Bungkam Pertanyaan 'Nyinyir' saat Lebaran, Kaosnya Bikin Ngakak!
-
Seorang Pria Paruh Baya Diciduk Polisi Usai Lalukan Rudapaksa Terhadap Anak SMP
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Atalia Praratya Ungkap Isi Hati Soal Isu Perselingkuhan Ridwan Kamil
-
Neraka Macet di Puncak Bogor, Jalur Alternatif Cibalok Bikin Wisatawan Sengsara
-
Kecelakaan Maut di Bandung, Suami, Istri dan Keponakan Asal Depok Tewas di Jalur Kamojang
-
Antisipasi Letusan Freatik, Pendakian Gunung Gede Diperpanjang Penutupannya
-
Stasiun Bogor dan Alun-Alun Kota, Potret Kesemrawutan yang Tak Kunjung Usai