SuaraBogor.id - Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto dengan tegas akan menambah anggaran program samisade (Satu miliar satu desa), ditengah kabar politisi Gerindra itu disebut akan menghapus program tersebut.
Menurut Rudy Susmanto, Penambahan porsi anggaran program Samisade untuk mencetak ratusan sarjana baru setiap tahunnya.
Rudy yang juga calon bupati Bogor itu mengungkapkan bahwa akan menambah porsi Samisade dari semula Rp1 miliar per desa, menjadi dua hingga tiga kali lipatnya, bagi pemerintah desa yang mampu mempertanggungjawabkan penggunaan dana tersebut dengan baik.
"Program yang sudah baik dilanjutkan seperti Samisade, program yang sudah bagus maka akan dilanjutkan dan diperkuat dengan memberi beasiswa satu desa satu sarjana," ungkap Rudy.
Baca Juga: Kekeringan Meluas, 25 Ribu Jiwa di Bogor Andalkan Bantuan Air Bersih
Namun, untuk mewujudkan itu, Rudy akan terlebih dahulu mengubah nomenklatur program tersebut yang saat ini masih bernama program bantuan keuangan infrastruktur desa.
"Jadi kita sedang membuat sebuah kajian terkait bantuan keuangan infrastruktur desa untuk kita hapus, menjadi bantuan keuangan desa jadi kita hapus infrastrukturnya," kata Rudy.
Ia menjelaskan, nantinya Program Samisade bisa digunakan oleh pemerintah desa untuk memberikan beasiswa pendidikan kepada warganya hingga menyandang gelar sarjana.
"Sehingga bantuan keuangan desa itu untuk beasiswa satu sarjana satu desa, yang keduanya dapat digunakan kegiatan jasa keekonomian kemasyarakatan di tingkat desa dan tentunya kajian-kajian tersebut sedang berjalan," ujarnya.
Rudy mengaku optimistis untuk memfokuskan pembangunan pada periode 2025-2030 tidak hanya terfokus kepada infrastruktur, melainkan juga pembangunan sumber daya manusia.
Baca Juga: Bengkel Tambal Ban di Jalan Alternatif Sentul Terbakar, Sempat Terdengar Ledakan
"Karena investasi terbaik hari ini bukan kita punya tanah ataupun apartemen, tapi investasi terbaik hari ini adalah investasi sumber daya manusia," kata Rudy. [Antara].
Berita Terkait
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
-
Rekomendasi HP Murah Rp1 Jutaan RAM 6 GB: Kamera 50 MP, Baterai Super Awet
-
Rumit! Ini Skenario Semen Padang, Barito Putera dan PSS Sleman Lolos Degradasi
-
Comeback Bela Timnas Indonesia, 10 Keunggulan Stefano Lilipaly
-
Harga Bitcoin Diramal Tembus USD 250.000, Robert Kiyosaki: Beli yang Banyak, Jangan Jual
Terkini
-
BRI Genjot Pembiayaan Berkelanjutan: Sentuh Angka Fantastis Rp796 Triliun!
-
Klaim Saldo DANA Gratis dengan Sekali Klik di Sini
-
Bupati Rudy Susmanto Dorong Tirta Kahuripan Gandeng Swasta, Layanan Air Bersih Harus Merata
-
Minggu Sore Ini Warga Bogor Rasakan Getaran Gempa Magnitudo 2,9
-
Malam Kelam di Cibinong! Satpol PP Bongkar Praktik Prostitusi Michat, 4 PSK Positif HIV