SuaraBogor.id - Mantan calon presiden Ganjar Pranowo menghadiri acara ulang tahun Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri ke-78 di Istana Batu Tulis, Kota Bogor.
Ganjar menjelaskan, tidak ada acara khusus pada pelaksanaan hari lahir ketua umumnya itu. Ganjar menyebut, hanya orang-orang dekat Megawati yang diundang di sana.
"Tidak banyak pesan yang disampaikan, tadi ibu hanya menyambut, suasana nya lebih ke keakraban, ngundang teman dekat dan memang itu ingin menyelenggarakan ibu secara sederhana," kata Ganjar, Kamis (23/1/2025).
Ia menyebut, sejumlah politisi dan mantan menteri di periode Megawati menjabat sebagai presiden ke-5 turut diundang. Tak hanya itu, para petinggi PDI Perjuangan pun turut diundang.
Baca Juga: Dedie Rachim Minta Menhub Pertimbangkan Pencabutan Subsidi Biskita, Ini Alasannya
"Senang aja ada temannya ibu, ada dari partai, ada menteri yang pernah bersama ibu. Jadi suatu nuansa kekeluargaan, persahabatan," kata dia.
Ganjar menyebut, dirinya tidak melihat politisi atau pimpinan partai laun selain PDI Perjuangan termasuk Prabowo Subianto yang dikabarkan akan hadir di acara tersebut.
"(Dari partai lain?) Rasanya ga ada. (Kalau Prabowo?) Belum tau," kata dia.
Pantauan Suara.com, hadir juga Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Rano Karno alias bang Doel dan sejumlah politisi partai PDI Perjuangan lainnya.
Diketahui, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) mengungkapkan bahwa seluruh simpatisan, anggota, dan kader partai mengucapkan selamat ulang tahun ke-78 kepada Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
Baca Juga: Bogor Siap Sukseskan Program Makan Bergizi Gratis, Bupati Bachril: Ini Investasi Masa Depan
Dia mengatakan bahwa Presiden ke-5 RI telah menjadi ibu bagi seluruh kader partai berlambang banteng moncong putih itu.
Berita Terkait
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Analis Bongkar Alasan PDIP Belum Juga Gelar Kongres hingga Pertengahan April
-
Kekayaan Megawati Zebua, Anggota DPRD Viral Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
'Mesra' dengan Megawati, Mungkinkah Prabowo Lepas dari Bayang-bayang Jokowi?
-
Apakah Megawati Hangestri Masih di Red Spark? Terkuak Alasan Megatron Tinggalkan Korea
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Hadiri Launching BISKITA Trans Pakuan, Ketua DPRD Kota Bogor Dukung Pengoperasian Kembali
-
Terima Aksi Demonstrasi Mahasiswa, DPRD Kota Bogor Perjuangkan Aspirasi
-
Hasil Rapat Paripurna: DPRD Kota Bogor Tetapkan Tatib Baru dan Bentuk Empat Pansus
-
Perempuan Hebat di Balik Tenun Ulos: Cerita Sukses Program Klasterkuhidupku BRI
-
BRI Boyong UMKM Binaannya ke Singapura, Jadi Partisipan di FHA-Food & Beverage 2025 Skala Global