SuaraBogor.id - Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi (Jaro Ade) dilantik menjadi Bupati dan wakil Bupati Bogor, periode 2025-2030, Kamis (20/2/2024).
Pelantikan Rudy Susmanto-Jaro Ade dilaksanakan di kompleks Istana Kepresidenan RI, Jakarta oleh Presiden RI Prabowo Subianto.
961 Kepala Daerah/wakil Kepala Daerah Dilantik Prabowo
Presiden RI Prabowo Subianto menjabat tangan 961 kepala daerah/wakil kepala daerah yang dilantik di kompleks Istana Kepresidenan RI, Jakarta, Kamis, setelah pengambilan sumpah dan resmi menjabat untuk periode 2025—2030.
Baca Juga: Bupati Bogor Akan Resmikan Dua Pasar Unggulan di 100 Hari Kerjanya
Di lokasi pelantikan, yang berada di lapangan tengah antara Istana Merdeka dan Istana Negara, Presiden berjalan menyalami mereka dan mengucapkan selamat secara langsung kepada 961 kepala daerah/wakil kepala daerah yang dilantik pada hari ini.
Kegiatan itu berlangsung selepas upacara pelantikan, atau setelah Presiden beserta Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka beristirahat sejenak.
Presiden mulai menyalami kepala daerah/wakil kepala daerah itu dari barisan depan, yang diisi oleh kepala daerah asal Aceh, kemudian Presiden lanjut berjalan menyusuri barisan hingga ke belakang.
Wapres Gibran beserta istrinya Selvi Ananda dan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian berjalan di belakang Presiden ikut menyalami kepala daerah/wakil kepala daerah itu sambil mengucapkan selamat secara langsung kepada mereka.
Di belakang Tito, seluruh jajaran menteri Kabinet Merah Putih, kepala badan dan lembaga, serta pejabat negara lainnya juga berjalan menyusuri barisan depan hingga belakang untuk menyalami kepala daerah itu sambil mengucapkan selamat kepada mereka.
Baca Juga: Pemkab Bogor Pangkas Anggaran Perjalanan Dinas dan Kegiatan Seremonial
Di sela-sela kegiatannya itu, Presiden menyempatkan diri berhenti dan berbincang-bincang singkat dengan beberapa kepala daerah.
Berita Terkait
-
Prabowo Ucapkan Selamat Hari Paskah 2025: Momentum Pererat Persaudaraan
-
Zulhas Tegaskan PAN Dukung Prabowo Capres 2029: Kalau Cawapres Kita Bicarakan Lagi
-
Akui Partainya Banyak Kekurangan, Zulhas Ungkit Pesan Prabowo di Acara Halal Bihalal PAN: Apaan Tuh?
-
Prabowo Beri 1.000 Burung Hantu Demi Tingkatkan Produksi Pertanian, Menteri PU: Terima Kasih!
-
Komunikasi Rezim Prabowo Disebut 'Belepotan', Apa yang Sebenarnya Terjadi?
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
Terkini
-
Domba Raksasa Bogor Bobot 130 Kg Jadi Jawara Nasional, Rudy Susmanto: Bukti Potensi Peternakan Kita
-
Gebrakan HUT TNI AU, Domba Garut 'Duel' di Pakansari, Bupati Rudy Terpukau
-
Detik-Detik Mobil Tertabrak KRL di Bogor
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat