SuaraBogor.id - Kronologi kecelakaan maut di Cugenang tepatnya di Jalan Raya Cugenang-Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat pada Sabtu (15/3/2025) menyebabkan satu orang meninggal dunia.
Kecelakaan beruntun ini dipicu akibat sebuah mobil Truk mengalami rem blong hingga menyebabkan kecelakaan beruntun tujuh kendaraan, akibatnya satu meninggal dan enam lainnya luka-luka.
"Satu jalur dua kejadian kecelakaan dengan lokasinya berdekatan. Sebelum terjadi tabrakan beruntun sempat terjadi kecelakaan tunggal, ketika truk hilang kendali menghantam pagar pembatas dan pohon di pinggir jalan hingga ringsek," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Cianjur Ajun Komisaris Polisi Hardian Andrianto.
Dalam kecelakaan tunggal itu mengakibatkan sopir truk meninggal dunia, sedangkan untuk kecelakaan beruntun mengakibatkan enam orang korban mengalami luka-luka sehingga dibawa ke puskesmas terdekat untuk mendapat penanganan medis.
Baca Juga: Kepala Sekolah Nekat Study Tour ke Luar Jabar, Siap-siap Terima Akibat!
Selama proses evakuasi kendaraan yang terlibat tabrakan beruntun dan truk rem blong yang berhenti di atas bukit di pinggir jalan, akses menuju Cianjur atau sebaliknya menuju Cipanas sempat ditutup selama beberapa puluh menit.
"Proses evakuasi dilakukan menggunakan alat berat karena satu unit truk berada di atas bukit di pinggir jalan. Pada Sabtu siang arus lalu lintas sudah dapat melintas normal dari kedua arah," katanya.
Polisi mencatat dua kecelakaan yang terjadi di lokasi sama akibat kelalaian saat berkendara dan rem blong sehingga mengakibatkan sopir tidak dapat menguasai laju kendaraan hingga menghantam kendaraan lain di depannya.
"Untuk yang pertama, sopir diduga tidak fokus dalam berkendara dan kecelakaan beruntun karena kondisi kendaraan yang mengalami rem blong sehingga sopir tidak dapat menguasai laju kendaraan," katanya
Sementara keterangan saksi mata dari warga sekitar menyebutkan dua kecelakaan yang terjadi di Jalan Raya Cugenang-Cianjur, tepatnya di Desa Cibeureum, melibatkan tujuh kendaraan hingga mengakibatkan satu orang meninggal dunia dan enam orang lainnya luka-luka.
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Ciawi Bogor, Dua Orang Meninggal Dunia Usai Terlindas Truk
Kecelakaan pertama berawal ketika truk bernomor polisi BH 8458 AU yang dikemudikan WP (47) melaju dari arah Puncak menuju Cianjur. Saat memasuki lokasi dengan kondisi jalan menurun, truk oleng langsung menghantam pagar pembatas hingga akhirnya berhenti setelah menghantam pohon besar.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Puluhan Siswa Keracunan Lagi, Puan Maharani Desak Pemerintah Evaluasi Total Program MBG
-
Update Terkini Kasus Keracunan MBG di Cianjur, Polisi Periksa 10 Orang
-
Keracunan MBG di Cianjur, Kepala BGN Turun Tangan, Janjikan Perbaikan Sistem
-
Muncul Lagi Kasus Siswa Keracunan Gegara MBG, Pesan DPR ke BGN: Ini Alarm Keras!
-
Penyebab Para Siswa Keracunan Masih Didalami, BGN Tambah 1 SOP Baru Imbas Kasus MBG di Cianjur
Terpopuler
- Mayjen Purn Komaruddin Simanjuntak Tegaskan Sikap PPAD
- Media Asing: Timnas Indonesia Naturalisasi 3 Pemain Bintang
- 9 HP Oppo yang Mirip iPhone, Performa Bersaing dan Harga Lebih Terjangkau
- 10 Mobil Bekas buat Keluarga: Harga di Bawah Rp100 Juta, Muat Banyak Orang
- Rekomendasi Mobil Bekas untuk Karyawan Baru Harga Rp50 Jutaan, dengan Pajak di Bawah Rp1 Juta
Pilihan
-
Semifinal Liga Champions: Link Live Streaming Barcelona vs Inter Milan dan Jadwal Kick Off
-
ASEAN Club Championship: Dikalahkan CAHN FC, PSM Makassar Gagal ke Final
-
Hanif Sjahbandi: Pukulan Telak Buat Persija Jakarta
-
Anak Juara Liga Champions Junior, Pelatih Timnas Indonesia: Ayah Bangga!
-
Detik-detik Persib Bandung Juara BRI Liga 1, PSSI dan PT LIB Siaga Penuh!
Terkini
-
Sandal Jadi Kurir Narkoba! Dua Pria Bogor Dicokok di Bandara Aceh Bawa 900 Gram Sabu
-
Diduga Balas Dendam, Viral Anak Kades Klapanunggal Aniaya Warga yang Kritik Kasus Pungli THR Ayahnya
-
Rezeki Nomplok! Klaim Saldo DANA Kaget Gratis Sekarang Juga
-
Mayday Adem Ayem di Bogor! Buruh Pilih Tak Demo, Ketua Tripartit Ungkap Alasannya
-
Di Tengah Gejolak Ekonomi Global, Laba BRI Tetap Tumbuh: Rp13,8 T