Andi Ahmad S
Rabu, 07 Januari 2026 | 23:04 WIB
Bupati Bogor Rudy Susmanto secara resmi menyerahkan lahan milik daerah untuk pembangunan Rumah Susun (Rusun) bagi prajurit Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) [Diskominfo/HO/SuaraBogor]
Baca 10 detik
  • Sinergi Pembangunan Rusun Bupati Bogor Rudy Susmanto mendukung penuh pembangunan Rusun Paspampres di Babakan Madang melalui sinergi antara pemerintah daerah dan pusat demi menyediakan hunian layak bagi prajurit pengamanan presiden.

  • Hibah Lahan dan Administrasi Pemkab Bogor menghibahkan lahan satu hektar di Desa Bojong Koneng serta mempercepat proses administrasi dan serah terima aset agar pembangunan fisik dapat segera terealisasi tanpa hambatan.

  • Prioritas Nasional Tahun 2026 Pembangunan Rusun Paspampres menjadi program prioritas pusat tahun 2026 yang mengedepankan kesesuaian tata ruang serta koordinasi teknis intensif antara Dirjen Perumahan Perkotaan dengan pemerintah daerah.

SuaraBogor.id - Sinergi antara pemerintah daerah dan pusat kembali ditunjukkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor. Dalam sebuah langkah strategis untuk mendukung pertahanan negara, Bupati Bogor Rudy Susmanto secara resmi menyerahkan lahan milik daerah untuk pembangunan Rumah Susun (Rusun) bagi prajurit Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

Audiensi dan peninjauan lokasi yang dilakukan pada Rabu (07/01/2026) di Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, menandai dimulainya proyek vital ini.

Lokasi yang dipilih pun sangat strategis, yakni bersebelahan langsung dengan kampus Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN).

Dalam pertemuan tersebut, Rudy menegaskan komitmennya. Baginya, dukungan terhadap institusi negara seperti Paspampres adalah kewajiban yang tidak bisa ditawar.

Bahkan, ia rela membatalkan rencana pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) yang sebelumnya sudah memiliki Detail Engineering Design (DED) di lokasi tersebut, demi kepentingan hunian prajurit.

“Saat negara membutuhkan, baik pemerintah daerah maupun pusat harus bersinergi tanpa memperhitungkan untung atau rugi. Apabila Paspampres membutuhkan rumah dinas, kami siap memfasilitasi dan memproses tahapan administrasinya dengan cepat,” ujar Bupati Rudy Susmanto, Rabu 7 Desember 2025.

Lahan seluas kurang lebih 1 hektare tersebut merupakan aset Fasilitas Sosial dan Fasilitas Umum (Fasos Fasum) atau Prasarana, Sarana, dan Utilitas (PSU) yang kini dialihkan fungsinya. Rudy menjamin proses serah terima dan perizinan akan dikebut.

"Proses serah terima lahan seluas sekitar 1 hektar ini akan rampung paling lambat minggu depan, termasuk pemenuhan perizinan dan administrasi pendukung pembangunan Rusun," tambahnya.

Direktur Jenderal Perumahan Perkotaan, Sri Haryati, mengungkapkan bahwa penyediaan hunian bagi Paspampres dan Kopassus adalah program prioritas Kementerian pada tahun 2026.

Baca Juga: Cek Jadwal KRL Bogor-Jakarta 8 Januari 2026: Jam Keberangkatan Awal hingga Kereta Terakhir

Kesejahteraan prajurit, terutama yang bertugas mengawal simbol negara, menjadi perhatian khusus. Hunian yang dekat dengan basis pelatihan atau institusi strategis seperti STIN dinilai akan meningkatkan efisiensi dan kesiapsiagaan personel.

“Program ini merupakan bentuk perhatian khusus Pak Menteri untuk memastikan hunian yang layak bagi pasukan pengamanan Presiden. Saat ini, survei lokasi dan koordinasi teknis sedang dilakukan, termasuk dengan Pemerintah Kabupaten Bogor,” jelas Sri Haryati.

Load More