Tiga Jenis Aplikasi Ini Tumbuh Pesat Selama Pandemi, Apa Saja?

Sejumlah aplikasi mengalami peningkatan pengguna dan pertumbuhan pesat di tengah pandemi Covid-19.

M. Reza Sulaiman | Luthfi Khairul Fikri
Selasa, 15 Desember 2020 | 21:10 WIB
Tiga Jenis Aplikasi Ini Tumbuh Pesat Selama Pandemi, Apa Saja?
Aplikasi online travel [shutterstock]

Namun begitu, laporan AppsFlyer juga menampilkan fakta meningkatnya ad fraud, yang tercermin dari nilai volume fraud pertahun di Indonesia yang diperkirakan melampaui lebih dari 150 juta dolar AS.

Ad Fraud adalah hal yang serius, terutama bagi aplikasi populer, karena 10 persen dari NOI beberapa aplikasi terbesar di Indonesia (dalam hal popularitas) memiliki tingkat fraud mencapai 30 persen. Tingkat ad fraud tertinggi terdapat dalam kategori aplikasi keuangan, pendidikan, makanan & minuman serta belanja.

“Peningkatan persaingan juga menekankan pentingnya user acquisition dan insentif remarketing karena tingkat retensi yang rendah pada tahun ini. Data menunjukkan remarketing menjadi prioritas utama bagi para marketer mempertahankan pelanggan,” jelas Senior Customer Success Manager untuk SEA, AppsFlyer, Luthfi Anshari.

Laporan ini juga menyoroti beberapa hal menarik tentang pola kebiasaan masyarakat mobile Indonesia. Karena, selama beberapa bulan kedepan, para marketer juga perlu untuk memahami dampak dari remarketing terhadap akuisisi dan retensi user.

Baca Juga:Belanja Online Tapi Barang Lama Sampai, Komplain Orang Ini Bikin Ngakak

“Karena hal ini sehubungan dengan pembatasan sosial yang mulai dilonggarkan dan ekonomi secara bertahap mulai bangkit, periode liburan akhir tahun juga akan memainkan peran penting dalam install aplikasi dan memunculkan persaingan sengit,” tuturnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak