SuaraBogor.id - Habib Jafar Bin Muhammad Alkaff meninggal dunia, Jumat (1/1/2021). Jenazah Habib Jafar AlKaff dibawa ke Kudus, Jawa tengah.
Habib Jafar AlKaff meninggal dunia di Kota Samarinda, Kalimantan Timur.
Habib Jafar Bin Muhammad Alkaff merupakan ulama besar di Semarang. Umat Habib Jafar Bin Muhammad Alkaff tersebar di seluruh indonesia.
Habib Ja’far Bin Muhammad Alkaff juga salah satu tokoh berpengaruh di kalangan ulama, nahdliyin dan santri.
Baca Juga:Mau Sukses Dunia Akhirat di 2021? Ini Saran Kiai Ahmad Zuhri
Habib Ja’far merupakan sosok ulama karismatik dari Kabupaten Kudus yang mempunyai nama lengkap Habib Ja’far Bin Muhammad bin Hamid bin Umar Alkaff.
Dilansir jatim.nu.or.id, Habib Ja’far Al Kaff adalah seorang wali Allah yang memiliki maqam majdub. Almarhum dikenal memiliki kebiasaan jadzab (berbuat aneh).
Meskipun demikian, almarhum juga sering membimbing para pengikutnya.
Habib Ja’far juga berpenampilan nyentrik dengan rambut gondrong, memakai kemeja, celana bahan, sandal jepit, dan kopiah hitam.
Bahkan, kuku jari tangannya dibiarkan panjang. Dia juga mempunyai kebiasaan membuang uang ratusan juta ke lauta
Baca Juga:Alissa: Haul Gus Dur Bukan untuk Memuja-muji Beliau