Pria Bakar Diri di Kali Pesanggrahan, Dibawa ke RS Fatmawati

"Iya dugaan sementara bunuh diri dengan pakai bensin," kata Fajrul

Pebriansyah Ariefana | Bagaskara Isdiansyah
Rabu, 06 Januari 2021 | 11:17 WIB
Pria Bakar Diri di Kali Pesanggrahan, Dibawa ke RS Fatmawati
Korban pria bakar diri. [Dok.Polsek Leihitu]

SuaraBogor.id - Seorang pria bakar diri di Kali Pesanggrahan. Badannya penuh luka bakar dan melepuh.

Pria bakar diri itu pun tewas dan mayatnya ditemukan di kawasan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa (5/1/2021) malam. Pria bakar diri itu tanpa identitas.

Kanit Reskrim Polsek Pesanggrahan AKP Fajrul A. Choir menjelaskan pria bakar diri itu ditemukan di pinggir kali. Dia diduga sengaja membakar dirinya menggunakan bensin.

Hal itu diketahui dari tubuh korban penuh luka bakar.

Baca Juga:Sungai Pesanggrahan Situbondo Meluap, Dua Dusun Terendam Banjir

"Iya dugaan sementara bunuh diri dengan pakai bensin," kata Fajrul dikonfirmasi wartawan, Rabu (6/1/2021).

Kendati begitu, Fajrul mengatakan, pihaknya kekinian masih menyelidiki penyebab pasti dan motif pria tersebut tewas. Identitas korban juga masih ditelusuri.

Menurutnya, warga di sekitar lokasi pun tak mengenali jasad pria dengan penuh luka bakar tersebut. Korban diperkirakan berumur 23 sampai 30 tahun.

"Kami masih menyelidiki kasus tersebut dan mencari tahu identitas korban," ungkapnya.

Lebih lanjut, Fajrul menyampaikan, usai ditemukan jasad pria tersebut, polisi langsung melakukan evakuasi dan membawanya ke Rumah Saki Fatmawati guna kepentingan visum.

Baca Juga:Terkapar di Rumah Pacar, Pria Tenggak Racun Nyamuk Gegara Ditinggal Nikah

"Korban dibawa ke RS Fatmawati guna keperluan visum," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini