Baca Doa Ditemani PL di Tempat Karaoke, Netizen: Gini Amat Yak Indonesia

Viral, video yang memperlihatkan sejumlah orang baca doa diduga di tempat karaoke bersama pemandu lagu (PL), disitupun terlihat ada beberapa botol minuman keras (Miras).

Andi Ahmad S
Senin, 01 Maret 2021 | 17:42 WIB
Baca Doa Ditemani PL di Tempat Karaoke, Netizen: Gini Amat Yak Indonesia
Tangkapan layar video viral sekelompok orang membaca doa di karaoke. [Twitter/@IffahAlqadrie]

SuaraBogor.id - Viral, video yang memperlihatkan sejumlah orang baca doa di tempat karaoke bersama pemandu lagu (PL), disitupun terlihat ada beberapa botol minuman keras (Miras).

Belum tahu di mana lokasi dan kapan video itu diabadikan. Namun momen aneh tersebut diunggah oleh akun jejaring media sosial Twitter Fathimah Aza.

Melalui kicauannya, si pengunggah menjelaskan dan mengkritik terkait kebijakan pemerintah yang ingin memberikan izin investasi jual-beli minuman keras alias miras.

“Astaghfirullah jika miras dihalalkan, begini nih jadinya tanda-tanda akhir zaman,” tulis akun @IffahAlqadrie dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Senin (1/3/2021).

Baca Juga:Kisah Siswa SMA Berusia 30 Tahun, Semangat Belajarnya Jadi Tamparan Publik

Terlihat dalam video yang diunggah, seorang laki-laki memimpin pembacaan doa. Seorang pria tidak diketahui namanya dengan menggunakan pengeras suara (mikrofon) tampak fasih melafalkan doa dengan bahasa arab.

Dia memanjatkan doa di hadapan sejumlah orang pria dan wanita pemandu lagu karoke alias Lady Companion (LC) yang berpakaian seksi dan ketat.

Saat dibacakan doa, sejumlah orang pun menjawab beberapa kali dengan seruan 'amin'. Kemudian terlihat dalam video berdurasi 22 detik tersebut, beberapa botol miras yang berada di meja.

Unggahan tersebut lantas mendadak viral dan telah tayangan sebanyak puluhan ribu kali. Sejumlah komentar pun banyak membanjiri kolom komentar.

“Semoga Allah berikan mereka hidayah. Telah jelas mana yang benar mana yang bathil. Tidak akan pernah kebenaran bersandingkan dengan kebatilan,” balas akun @humblebee2020.

Baca Juga:Miras Berbahaya, Anis Matta Minta Presiden Jokowi Beralih ke Minuman Herbal

“Astaghfirullah parah amat, gini amat yak Indonesia saat ini. Ya Allah ya Rabb,” tulis akun @DerKaizer07.

Ini apa yaa , tolong di tindaklanjuti @DivHumas_Polri, Apa ini benar minuman beralkohol? Bawa-bawa nama Allah di sini,” tutur akun @Kendeng89814053.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini